Alhamdulillah, Pencapaian Inflasi Bengkulu Berada di Kategori Ideal

Selasa 10-09-2024,20:20 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : Agus Faizar

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Pencapaian inflasi Bengkulu saat ini masih terkendali, bahkan tidak lagi berada di posisi sepuluh besar inflasi tertinggi secara nasional. 

Perlu diketahui, inflasi merupakan salah satu indikator ekonomi penting dalam rencana pembangunan jangka menengah nasional dan daerah.

BACA JUGA:Pemilik Motor Perlu Tahu, Ini Penyebab Utama Mesin Motor Cepat Panas dan Berbau Sangit

Selain itu, inflasi juga memengaruhi rencana kerja pemerintah terkait capaian pembangunan serta kebijakan pengendalian inflasi di tingkat nasional dan daerah.

Bahkan, inflasi yang tidak terkendali akan menurunkan daya beli masyarakat lantaran harga barang secara umum mengalami kenaikan.


Perjalanan Bengkulu Mengatasi Inflasi--

Bukan hanya bagi masyarakat saja, akan tetapi inflasi yang berlangsung terus-menerus rentan menciptakan uncertainty atau ketidakpastian bagi para pelaku ekonomi. 

BACA JUGA:3 Booth Penjual Kuliner di Merapi Raya Kemalingan, Pemilik Terpaksa Libur Lantaran Habis Modal

Hal ini diungkapkan oleh Asisten II Setda Bengkulu Bidang Perekonomian, Raden Ahmad Denny, saat menghadiri FGD Penyelarasan Perencanaan Kebijakan Pengendalian Inflasi Pusat dan Daerah Provinsi Bengkulu Tahun 2024 di Hotel Madelin, Selasa (10/9).

"Alhamdulillah, Bengkulu sekarang tidak lagi berada di posisi sepuluh besar inflasi tertinggi secara nasional, tetapi sudah berada di posisi menengah dalam pengendalian inflasi. Artinya, kita sudah masuk dalam kategori ideal," kata Denny.

BACA JUGA:15 Situs Sejarah di Bengkulu Tengah Berubah Menjadi Cagar Budaya

Karakteristik inflasi tersebut dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti permintaan, penawaran, dan kebijakan harga yang diatur oleh pemerintah. Maka dari itu, diperlukan koordinasi lintas sektor sejak tahap perencanaan kebijakan.

"Untuk optimalisasi perencanaan dan penganggaran pembangunan serta pengawasan implementasi program terkait pengendalian inflasi, perlu dilakukan sinkronisasi dan penyelarasan proses perencanaan," tambahnya.

BACA JUGA:Ternyata Ada 11 Penyebab Utama Motor Matic Boros Bensin dan Begini Cara Mengatasinya

Sementara itu, Direktur Keuangan Negara dan Analisis Moneter Kementerian Bappenas RI, Tari Lestari, menjelaskan bahwa sejauh ini Bappenas RI memiliki tugas dalam penyusunan dan pelaksanaan perencanaan pembangunan nasional dan daerah, pengendalian, serta monitoring dan evaluasi.

Kategori :