REJANG LEBONG, RBTVCAMKOHA.COM – Mulai Rabu pagi (25/9) Pejabat sementara (Pjs) Bupati Rejang Lebong, Herwan Antoni mulai bekerja.
Herwan Antoni merupakan Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bengkulu yang dua hari lalu dikukuhkan sebagai pejabat sementara Bupati Rejang Lebong.
Pengukuhan ini lantaran Bupati Rejang Lebong Syamsul Effendi dan Wakilnya Hendra Wahyudiansyah kembali mencalonkan diri sebagai Bupati Rejang Lebong.
BACA JUGA:2 Jenis Kopi Khas Bengkulu yang Jadi Primadona, Citarasa Unik dan Aroma Istimewa
Kabupaten Rejang Lebong tentu saja tidak asing lagi bagi Herwan Antoni. Dia memang berasal dari Rejang Lebong dan sempat lama bertugas sebagai ASN di Pemkab Rejang Lebong.
Di hari pertamanya sebagai Pjs Bupati Rejang Lebong, Herwan langsung menyoroti permasalahan RSUD Curup. Untuk diketahui, Herwan memang memiliki latar belakang dunia kesehatan.
BACA JUGA:Pastikan Kesiapan Pengamanan Pilkada, Kapolda Datangi Polres Bengkulu Tengah
Kepada para pejabat Rejang Lebong, Herwan mengatakan jika sampai saat ini RSUD Curup belum memiliki alat CT Scan. Karenanya dia mengajak semua pihak untuk bersama-sama memikirkan hal tersebut.
"Pertama, rumah sakit kita ini kan sudah Tipe C. Dokter spesialis syarafnya ada, harusnya CT Scan ada, agar pasien tidak harus dirujuk keluar daerah," kata Herwan Antoni.
BACA JUGA:Mulai Bertugas, Ini Pesan Pjs Bupati Bengkulu Selatan untuk Seluruh ASN
Selain persoalan rumah sakit, Herwan juga menekankan persoalan Pilkada. Dia meminta semua ASN dan warga Rejang Lebong untuk bersama-sama mensukseskan agenda Pilkada yang sekarang sedang berlangsung.
"Saya dipercaya menjabat Pjs bupati selama masa kampanye, dan saya akan melaksanakan tugas-tugas kepala daerah, termasuk dalam pelayanan masyarakat hingga penyelenggaraan Pilkada serentak 2024 agar berjalan kondusif dan lancar," kata Herwan.
BACA JUGA:Ternyata, Ini Alasan Mengapa Pakaian Warna Hitam Lebih Menyerap Panas
Untuk diketahui Herwan Antoni akan bertugas mulai hari ini hingga 23 November mendatang atau selama masa kampanye.