NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Titik lokasi Operasi Zebra di Kebumen 2024, ini target pelanggaran.
Demi menjaga ketertiban dan kenyamanan dalam berlalu lintas, Polres Kebumen dengan tegas menggelar Operasi Zebra pada bulan Oktober 2024.
BACA JUGA:Hati-hati, Operasi Zebra Candi 2024 di Banyumas Digelar di Titik Ini
Sejak Senin, 14 Oktober 2024, Polres Kebumen telah melaksanakan kegiatan ini yang ditandai dengan pemasangan pita operasi berwarna biru, secara resmi menandakan dimulainya Operasi Zebra Candi 2024.
Kapolres Kebumen, AKBP Recky, memimpin apel gelar yang mengungkapkan bahwa operasi ini akan berlangsung selama 14 hari, mulai dari 14 hingga 27 Oktober 2024.
BACA JUGA:Operasi Zebra 2024 di Garut Digelar 2 Minggu, Ini Titik Lokasi dan Target Pelanggaran
Menurut AKBP Recky, tujuan utama dari Operasi Zebra 2024 adalah untuk meningkatkan disiplin berlalu lintas dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas.
“Operasi Zebra Candi tahun 2024 mengedepankan giat edukatif dan persuasif serta humanis didukung penegakan hukum secara elektronik baik statis maupun mobile. Serta teguran simpatik dalam rangka meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.” ujarnya
Pernyataan ini menunjukkan komitmen Polres Kebumen untuk tidak hanya menegakkan hukum, tetapi juga memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya tertib berlalu lintas.
BACA JUGA:Siap Dukung Indonesia Vs China! Ini Daftar Lokasi Nobar Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Lampung
Titik Lokasi Operasi Zebra
Titik lokasi pelaksanaan operasi zebra di Kebumen menjadi informasi penting bagi para pengendara. Melihat dari tahun sebelumnya, titik lokasi untuk Operasi Zebra 2024 kemungkinan akan berfokus pada jalur utama, jalur alternatif, jalur dalam kota, serta tempat-tempat keramaian seperti pasar dan sekolah.
Penegakan hukum akan dilakukan secara elektronik, dengan penegakan yang bersifat statis dan mobile, termasuk sanksi pelanggaran dengan teguran simpatik untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.
Selama pelaksanaan operasi ini, Polres Kebumen berkomitmen untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas demi keselamatan bersama.
BACA JUGA:6 Titik Lokasi Rawan Operasi Zebra 2024 di Cirebon, Ini Sasaran Pelangaran
Kepala Satlantas Polres Kebumen, AKP Koyim Maturrohman, menambahkan bahwa terdapat beberapa sasaran prioritas pelanggaran yang akan ditindak selama operasi berlangsung.
“Pelanggaran melawan arus menjadi salah satu prioritas yang akan dilakukan penindakan Polres Kebumen,” ungkap Koyim.