Polresta Manado Gelar Operasi Zebra Samrat 2024, Ini Titik Lokasi dan Target Pelanggaran

Rabu 16-10-2024,15:45 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Septi Widiyarti

Pengemudi yang berkendara di bawah pengaruh alkohol akan ditindak tegas karena dapat mengganggu konsentrasi dan meningkatkan risiko kecelakaan fatal di jalan.

BACA JUGA:Digelar 14 Hari, Ini Titik Lokasi dan Sasaran Operasi Zebra Tinombala 2024 di Banggai

8. Melebihi batas kecepatan

Kecepatan yang berlebihan dapat meningkatkan risiko kecelakaan, terutama di area perkotaan yang padat. Pengawasan terhadap pelanggaran batas kecepatan akan dilakukan di beberapa titik rawan kecelakaan.

9. Knalpot bising atau kendaraan tanpa plat nomor

Penggunaan knalpot bising atau kendaraan tanpa plat nomor juga menjadi perhatian dalam Operasi Zebra Samrat 2024. Kendaraan yang tidak memenuhi ketentuan tersebut akan dikenai sanksi.

BACA JUGA:Dilaksanakan 24 Jam, Ini Titik Lokasi Operasi Zebra Musi 2024 di Lubuklinggau

Penekanan Kapolresta Manado

Kapolresta Manado, Kombes Pol Julianto Sirait, juga memberikan penekanan penting terkait pelaksanaan Operasi Zebra Samrat 2024.

Ia mengingatkan kepada seluruh personel yang terlibat untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan profesionalitas, serta menghindari praktik-praktik yang dapat mencederai kepercayaan masyarakat, seperti pungli, kolusi, dan nepotisme.

Selain itu, Kapolresta juga mengimbau agar seluruh personel tetap menjaga netralitas selama operasi berlangsung, terutama dalam masa-masa penting menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih.

Dengan dilaksanakannya Operasi Zebra Samrat 2024, diharapkan angka pelanggaran lalu lintas dapat ditekan, kecelakaan lalu lintas dapat diminimalisir, dan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keselamatan di jalan raya.

Sheila Silvina

Kategori :