Apa Perbedaan NIP PPPK dan PNS? Ini Penjelasan Lengkapnya

Kamis 14-11-2024,20:46 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Agus Faizar

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Apa perbedaan NIP PPPK dan PNS? Ini penjelasan lengkapnya.  Tahapan seleksi PPPK 2024 hingga kini masih berlangsung. Nantinya peserta PPPK akan menjalani tahap akhir pemberkasan untuk penetapan Nomor Identitas Pegawai atau NIP PPPK.

Dalam lingkup PPPK, NIP disebut dengan Nomor Induk (NI). Pada dasarnya, NI tersebut merupakan nomor yang diberikan kepada PPPK sebagai identitas.  Sebagaimana NIP PNS, NIP PPPK juga terdiri atas 18 digit angka. Lalu, apakah NIP PPPK sama dengan PNS? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

BACA JUGA:Tata Cara Mengajukan Sanggah Hasil Administrasi PPPK Kemenag, Klik Link Ini

Perbedaan NIP PPPK dan PNS

Sejatinya, NIP PPPK dan PNS terlihat serupa. Namun, ada beberapa perbedaan arti dari 18 digit NIP keduanya. Berikut perbedaan NIP PPPK dan PNS.

A. NIP PNS

Sesuai dengan Peraturan Kepala BKN Nomor 43 Tahun 2007 tentang Tata Cara Permintaan, Penetapan, dan Penggunaan Nomor Identitas PNS, NIP PNS terdiri atas 18 digit dengan urutan sebagai berikut:

- 8 digit pertama menunjukkan tahun, bulan, dan tanggal lahir CPNS/PNS bersangkutan. Contohnya, PNS lahir tanggal 18 Agustus 1996, maka susunan 8 digit pertama adalah 19960818.

- 6 digit berikutnya menunjukkan tahun dan bulan pengangkatan pertama sebagai CPNS/PNS. Contohnya, PNS diangkat pada 1 April 2022, maka susunan enam digit berikutnya adalah 202204. (untuk tanggal tidak dicantumkan karena setiap pengangkatan pertama pasti dimulai tanggal 1)

- 1 digit selanjutnya menunjukkan jenis kelamin. Angka 1 untuk pria dan angka 2 untuk wanita.

- 3 digit terakhir menunjukkan nomor urut CPNS/PNS. Pemberian NIP yang salah satu dari 15 angka pertamanya berbeda, maka nomor urutannya selalu dengan nomor 001. Namun, jika pemberian NIP yang 15 angka pertamanya sama, maka nomor urutnya akan berlanjut.

Jadi, jika seorang pria lahir 18 Agustus 1996, pengangkatan pada 1 April 2022, dan 15 angka pertamanya berbeda dengan NIP orang lain, maka NIP-nya menjadi: 199608182022041001.

BACA JUGA:Sebelum Daftar, Ini Cara Cek Formasi PPPK 2024 Tahap 2, Simak Langkah-langkahnya

B. NIP PPPK

Secara garis besar, arti NIP PPPK dan PNS sama. Namun, enam digit pada NIP PNS yang menunjukkan tahun dan bulan pengangkatan pertama sebagai PNS, pada NIP PPPK diganti dengan frekuensi PPPK. Frekuensi PPPK tersebut diawali dengan angka 21.

Kategori :