Daftar Motor Listrik Termurah 2024, Punya Baterai Kapasitas Besar

Selasa 19-11-2024,13:34 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Septi Widiyarti

Jadi, motor listrik tidak menghasilkan emisi gas buang atau polusi udara lokal, sehingga mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan dan kualitas udara.

Motor listrik juga memiliki potensi untuk mengurangi emisi karbon jika digunakan dengan energi listrik yang berasal dari sumber energi bersih. Bukan itu saja.

BACA JUGA:Daftar Mobil Listrik dan Hybrid Terlaris Oktober 2024, Siapa Jawaranya?

2. Torsi Awal yang Kuat

Motor listrik menyediakan torsi maksimum segera setelah dinyalakan. Torsi tersebut dapat menghasilkan akselerasi yang lebih cepat, dan membuat kendaraan menjadi jauh lebih responsif saat dikendarai di jalan.

Selain itu, kontrol elektronik pada motor listrik memudahkan pengaturan tingkat torsi. Kamu bisa mengaturnya sesuai dengan kebutuhan.

3. Efisiensi Tinggi

Motor listrik memiliki efisiensi konversi energi yang tinggi. Yang artinya, ada lebih banyak energi listrik yang diubah menjadi gerakan mekanis dan lebih sedikit energi yang terbuang dalam bentuk panas. Inilah yang menyebabkan penggunaan energinya jadi lebih efisien.

BACA JUGA:Simulasi Kredit All New Xenia, Cicilan Mulai Rp 3 Jutaan, Berapa Uang Mukanya?

4. Suara yang Tidak Berisik

Motor listrik dikenal sebagai jenis kendaraan yang sangat tenang saat beroperasi. Perlu kamu ketahui bahwa tidak ada proses pembakaran sama sekali di mesin motor listrik. Bunyi yang ada pada mesin motor listrik hanyalah bersumber dari putaran dinamo atau rotor.

Jadi, motor listrik tidak akan mengeluarkan bunyi bising. Tentu saja ini akan mengurangi polusi suara di lingkungan dan memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman.

5. Tidak Bergantung pada Bahan Bakar Fosil

Motor listrik tidak bergantung pada pasokan bahan bakar fosil yang terbatas. Jadi, tentu saja daya pakai dan umur penggunaannya bisa jauh lebih panjang bila dibandingkan dengan motor konvensional.

Daya baterai untuk motor listrik bisa didapatkan dengan melakukan pengisian. Sudah banyak motor listrik yang dilengkapi dengan fitur fast charging, sehingga menjadikan proses pengisian lebih cepat dan hemat.

Bukan hanya bisa melakukan charging di stasiun pengisian daya (charging station), kamu juga bisa melakukannya di rumah.

Kategori :