Jasa desain grafis saat ini sedang banyak dibutuhkan seiring berkembangnya teknologi digital dan produksi konten.
Anda bisa memanfaatkan peluang ini sebagai cara mendapatkan uang dari internet jika memiliki kemampuan desain dan ide kreatif.
Anda dapat menawarkan keahlian ini di platform pekerjaan sampingan seperti, Upwork dan Freelancer.
Jangan lupa untuk membuat portofolio yang menarik agar calon klien semakin tertarik untuk menggunakan jasa Anda.
BACA JUGA:KUR BSI Lebih Mudah Cair, Pinjam Rp 500 Juta Tanpa Bunga, Syaratnya Juga Gampang
7. Jadi Admin Media Sosial
Aktif dan memahami pengelolaan media sosial bisa menjadi salah satu cara mendapatkan uang dari internet.
Anda bisa menawarkan jasa admin media sosial kepada perorangan atau pemilik bisnis yang membutuhkan.
Manfaatkan berbagai website edukasi yang membagikan konten gratis untuk memperoleh materi dan insight seputar media sosial.
8. Ikuti Program Afiliasi
Mengikuti program afiliasi juga bisa menjadi cara untuk mendapatkan uang dari internet tanpa modal untuk pelajar.
Anda bisa memperoleh komisi sebagai affiliate dengan mempromosikan produk, layanan, atau bisnis di berbagai platform.
Ketika pengguna mengklik link yang dibagikan dan membeli produk tersebut, maka Anda akan memperoleh keuntungan dari penjualan.
Saat ini telah banyak orang yang mengikuti program afiliasi di marketplace dan bisa menghasilkan uang hingga jutaan rupiah setiap bulannya.
9. Buka Jasa Titip Barang Luar Negeri
Banyak orang yang menginginkan barang dari luar negeri, namun tidak memiliki banyak pengetahuan terkait metode pembayarannya.