NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM –10 tempat sarapan pagi enak di Bandung yang nikmat sesuai dengan budget dan selera anda.
Bandung, ibu kota Provinsi Jawa Barat ini dikenal sebagai salah satu destinasi wisata kuliner terpopuler di Indonesia.
Selain terkenal dengan makanan khas Sunda yang menggugah selera, kota ini juga menyuguhkan beragam kuliner kekinian yang kreatif dan inovatif, menjadikannya surganya para pecinta kuliner.
BACA JUGA:12 Kuliner Khas Sulawesi Utara, Bisa Dicoba saat Libur Nataru
Salah satu momen yang paling dinantikan adalah sarapan pagi, yang menjadi cara terbaik untuk memulai hari dengan energi baru.
Berbagai tempat sarapan di Bandung menawarkan pengalaman kuliner yang unik, mulai dari menu tradisional yang menggoda hingga hidangan kekinian yang sangat Instagramable.
BACA JUGA:Ternyata, 2 Mahasiswa UBL yang Viral Ejek Kampus Universitas Darmajaya Datang untuk Ambil Dana KIP
10 Rekomendasi Sarapan Pagi di Bandung
Dengan berbagai pilihan yang mengakomodasi berbagai selera, Anda dapat menikmati hidangan khas lokal atau mencoba menu baru yang menarik di berbagai sudut kota Bandung.
Berikut adalah 10 rekomendasi tempat sarapan pagi enak di Bandung yang tidak boleh Anda lewatkan:
1. Lomie Kalipah Apoh 61
Jika Anda penggemar mie dan seafood, Lomie Kalipah Apoh 61 adalah tempat yang sempurna untuk memulai hari Anda. Dilansir dari laman resmi kumpuran.com kedai ini terletak di Jalan Kalipah Apo No. 73, menyajikan menu lomie yang lezat dengan kuah yang kaya akan rasa.
Rasakan sensasi mie yang kenyal dipadukan dengan potongan seafood segar yang menggugah selera. Dengan harga yang cukup terjangkau dan rasa yang otentik, tempat ini buka mulai pukul 07.00 WIB, cocok bagi Anda yang ingin menikmati sarapan hangat di pagi hari.
2. Ketupat Sayur Padang Uda Pero
Mencicipi ketupat sayur Padang di pagi hari adalah pilihan yang tidak kalah menarik. Di Uda Pero, yang terletak di Jalan H. Juanda No. 189, Dago, Anda dapat menikmati ketupat sayur khas Padang dengan kuah merah yang kaya rasa dan potongan daging sapi empuk.
Dengan harga mulai dari Rp 20.000-an, Anda bisa menikmati sajian ketupat sayur yang menyegarkan dan mengenyangkan. Kedai ini buka setiap hari mulai pukul 06.30 WIB.
BACA JUGA:12 Kuliner Khas Sulawesi Utara, Bisa Dicoba saat Libur Nataru
3. Kopi Saring Sinar Pagi
Bagi pecinta kopi dan makanan khas Pontianak, Kopi Saring Sinar Pagi adalah tempat yang wajib dikunjungi.