Kata Dokter Segini Batas Maksimal Anak Main Hp, Jika Lebih Bisa Berakibat Fatal Seperti Ini

Minggu 07-05-2023,00:14 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

BACA JUGA:Tidak Lama Lagi Handphone akan Ditinggalkan, Orang Segera Beralih ke Teknologi Ini

Menurut studi, penggunaan gadget yang tidak dibatasi bisa berkembang menjadi kecanduan gadget. Beberapa dampak buruk akibat kecanduan gadget pada anak adalah:

 

1. Gangguan perkembangan kognitif

Khususnya di usia 1–3 tahun ketika otak anak sangat sensitif terhadap lingkungan sekitar, semua hal yang terjadi pada anak di awal kehidupannya akan menjadi fondasi permanen bagi perkembangan fungsi otak selanjutnya.

 

Penelitian menemukan bahwa perkembangan kognitif anak akan terhambat tertunda apabila dia terlalu lama mengakses media elektronik. Ini akan berpengaruh pada kemampuan anak untuk fokus, membangun kosakata, bahkan untuk memahami tingkah laku, serta kemampuan berkomunikasi dengan orang lain.

 

2. Tidak bisa berempati

Kemampuan untuk berempati sangat tergantung pada perkembangan suatu bagian otak yang dibentuk dengan interaksi sosial antar manusia. Hal ini tidak bisa didapatkan melalui permainan dari gadget.

 

Oleh karena itu, jika anak lebih sering bermain dengan tablet daripada dengan teman-temannya, ada kemungkinan ia akan mengalami masalah dalam memahami situasi maupun perasaan teman-temannya.

 

BACA JUGA:Soal Hoki Bulan Mei, Enam Shio Ini Jangan Dilawan, Dewi Fortuna Lagi Betah Mampir

3. Malas berpikir

Gadget sangat kaya akan stimulus bagi anak. Apa yang disentuh pada layar bisa menghasilkan sesuatu untuknya, baik itu gerakan atau perubahan warna. Ini tentunya cukup berbeda dengan buku cerita yang gambarnya itu-itu saja dan tidak bisa bergerak.

Kategori :