Ketikkan “Identitas Kependudukan Digital” pada kolom pencarian.
Klik tombol Unduh dan tunggu hingga proses instalasi selesai.
BACA JUGA:Boleh Dicoba, ini 10 Manfaat Kunyit untuk Mengobati Berbagai Penyakit
2. Registrasi di Aplikasi IKD
Setelah aplikasi berhasil diinstal, lakukan proses registrasi sebagai berikut:
Buka aplikasi IKD.
Pilih opsi Daftar pada halaman utama.
Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK), alamat email aktif, dan nomor ponsel yang terdaftar.
Pastikan data yang Anda masukkan benar dan sesuai dengan yang tercatat di Dukcapil.
Ikuti petunjuk selanjutnya untuk menyelesaikan proses registrasi. Anda mungkin akan diminta untuk memasukkan kode verifikasi yang dikirimkan melalui email atau SMS.
BACA JUGA:Limit Awal Belanja dengan Shopee PayLater dan Persyaratan Mendaftar
3. Akses Informasi KK
Setelah registrasi selesai dan Anda berhasil masuk ke dalam aplikasi, Anda dapat langsung mengakses data Kartu Keluarga Anda. Informasi yang tersedia meliputi:
Nomor Kartu Keluarga (KK)
Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari setiap anggota keluarga
Daftar anggota keluarga beserta status hubungan keluarga