3. BSI
Produk BSI Mitraguna Berkah memberikan plafon hingga Rp 1,5 miliar, dengan tenor sampai 15 tahun.
4. BRI
Melalui produk Briguna Karya, bank ini menawarkan pinjaman tanpa batasan jumlah, disesuaikan dengan kemampuan bayar, dan tenor mencapai 15 tahun atau hingga masa persiapan pensiun.
BACA JUGA:Layanan Gadai SK Karyawan di Pegadaian dan Bank, Bagaimana Cara dan Syarat Pengajuannya
Faktor Penentu Limit Pinjaman
1. Masa Kontrak SK PPPK
Pegawai dengan kontrak satu tahun umumnya mendapatkan plafon pinjaman lebih kecil dibandingkan pegawai dengan kontrak lima tahun. Limit pinjaman biasanya berkisar antara Rp 100 juta hingga Rp 150 juta, tergantung kebijakan bank.
2. Penghasilan Bulanan
Bank menggunakan data gaji bersih untuk menentukan kemampuan bayar nasabah.
BACA JUGA:Bunga Gadai SK PNS Pinjaman Rp50 Juta di BSI, Lengkap dengan Tabel Angsuran Bulanan
Keuntungan dan Risiko Gadai SK PPPK
Gadai SK PPPK merupakan salah satu solusi finansial yang banyak diminati oleh PPPK. Namun, sebelum memutuskan untuk menggunakan layanan ini, penting untuk memahami keuntungan dan risikonya. Berikut adalah penjelasan lengkapnya.
Keuntungan Gadai SK PPPK
- Akses Cepat ke Dana Tunai
Dengan jaminan berupa SK pengangkatan, proses pengajuan dan pencairan dana cenderung lebih cepat dibandingkan pinjaman tanpa agunan (KTA).