Naik hingga Rp 3,8 Juta, Simak Harga Terbaru Mitsubishi Xpander Cross Januari 2025

Kamis 16-01-2025,10:36 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Septi Widiyarti

BACA JUGA:Daftar 9 Universitas Negeri Paling Murah di Indonesia, Segini Biaya UKT-nya

5. Material Kabin Premium:
Kabin Xpander Cross dilengkapi jok berbahan synthetic leather dual-tone dengan teknologi heat guard, membuat suhu jok tetap nyaman meski terpapar sinar matahari. Desain dasbor Horizontal Axis dengan soft pad material juga semakin menambah kesan elegan.
6. Tambahan Warna Baru:
Untuk memperkaya pilihan konsumen, Mitsubishi menambahkan varian warna baru, Green Bronze Metallic, melengkapi empat warna lainnya yang sudah tersedia.

BACA JUGA:Nokia N75 Max 5G Hp Flagship dengan Performa Unggul, Kamera Canggih, dan Daya Tahan Baterai Terbaik

Spesifikasi Mesin Mitsubishi Xpander Cross

Xpander Cross mengandalkan mesin 1.499 cc 4-silinder MIVEC yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 105 dk pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 141 Nm pada 4.000 rpm.
Mesin ini disandingkan dengan dua pilihan transmisi, yakni manual 5-percepatan dan otomatis jenis Continuously Variable Transmission (CVT).
Sistem penggeraknya adalah Front Wheel Drive (FWD) yang cocok untuk kebutuhan berkendara harian di perkotaan maupun perjalanan jarak jauh.

BACA JUGA:3 Syarat agar jadi PPPK Paruh Waktu untuk Mengisi 7 Jabatan Ini!

Dengan fitur-fitur canggih seperti Active Yaw Control, desain eksterior yang sporty, serta kabin berkelas, kendaraan ini masih mampu memberikan nilai tambah bagi para konsumen.
Bagi Anda yang tertarik, sebaiknya segera mengunjungi dealer resmi untuk memanfaatkan berbagai promo yang mungkin sedang berlangsung.
Jangan lupa menyiapkan budget lebih untuk menyesuaikan dengan harga terbaru per Januari 2025!

Sheila Silvina

Kategori :