Ini Syarat Ajukan Pinjaman ke Kantor Pos, Plafonnya sampai Rp 250 Juta

Minggu 14-05-2023,17:14 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

Bunga Pinjaman Kantor Pos

Setelah mengetahui syarat pinjam uang di Kantor Pos, Anda juga perlu mengetahui ketentuan biaya dan bunga pinjaman. Biaya administrasi untuk pinjaman di Kantor Pos tidak dipungut biaya alias gratis.

 

Sedangkan bunga atau provisi yang harus dibayar debitur adalah sebesar 3% dari plafon. Bunga ini dibayarkan bersama dengan biaya angsuran per bulannya.

 

BACA JUGA:Puluhan Jenis Sepeda Motor Ini Bakal Dilarang Minum Pertalite, Ini Daftarnya

Selain itu, setiap pinjaman uang di Kantor Pos juga akan mendapatkan asuransi jiwa. Jadi Anda juga harus membayar biaya asuransi tersebut yang sudah dimasukkan dalam biaya angsuran.

 

Plafon dan Tenor Pinjaman

Pinjam uang di Kantor Pos memiliki keunggulan karena maksimal plafon yang disediakan cukup besar yakni Rp250.000.000. Jadi dengan pinjaman tersebut, Anda dapat menggunakannya untuk berbagai kebutuhan.

 

BACA JUGA:Tanggal Lahir yang Pemiliknya Diramalkan Tajir Sejak Lahir

Apalagi waktu pelunasan atau tenor pinjaman yang disediakan sangat panjang yakni 12 tahun. Maksimal tenor ini terbilang sangat lama dibandingkan dengan pinjaman lainnya. 

 

Semakin lama tenor, maka angsuran yang dibayarkan juga semakin rendah. Jadi Anda tidak perlu merasa terbebani dengan pinjaman ini.

 

Kategori :