Kajati Bengkulu Lantik Wakajati dan PJU Lainnya

Kamis 08-09-2022,00:00 WIB
Reporter : rbtv
Editor : rbtv

RbtvCamkoha,- Setelah keluarnya surat keputusan jaksa agung Republik Indonesia nomor 245 tahun 2022 tentang penghentian dan Pengangkatan dari dalam Jabatan struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia.

Kamis pagi bertempat di aula Kejaksaan Tinggi Bengkulu, Kepala Kejaksaan Tinggi Bengkulu, Heri Jerman melantik lima pejabat di lingkungan kejaksaan tinggi Bengkulu.

Lima pejabat dilantik yakni Wakajati Bengkulu yang sebelumnya dijabat oleh Syaifudin Tagamal digantikan oleh Rina Verawati, Asisten Bidang Tindak Pidana umum dan Bidang tata usaha negara, Kasubag Kejaksaan Tinggi Bengkulu dan koordinator Kejaksaan Tinggi Bengkulu.

Usai pelantikan, Kepala Kejaksaan Tinggi Bengkulu, Heri Jerman berharap dengan pejabat yang baru ini bisa terus melanjutkan tugas dan pokok fungsi dimasing-masing pejabat yang ditinggalkan.

Rendra

Tags :
Kategori :

Terkait