Peringati Hari Buruh 2025, Kantor Bupati dan DPRD Mukomuko Banjir Massa, Minta Bentuk Satgas PHK

Kamis 01-05-2025,15:46 WIB
Reporter : Dwi Anggi Saputra
Editor : Agus Faizar

MUKOMUKO, RBTV.DISWAY.ID - Memperingati hari buruh 2025 atau May Day di Kabupaten Mukomuko, ratusan buruh membanjir kantor Bupati dan DPRD untuk menyuarakan sejumlah tuntutan.

Tergabung dalam Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) dan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), massa yang mayoritas buruh dari perusahaan sawit ini menyuarakan sejumlah tuntutan, salah satunya masalah ketenagakerjaan.

BACA JUGA:Peringatan May Day 2025 di Bengkulu Tengah Full Senyum dan Tanpa Orasi

Dalam peringatan May Day 2025 ini, terlihat spanduk yang dibawa sejumlah massa ini bertuliskan "Antisipasi Cegah PHK Massal dan Bentuk Satgas PHK”.

Isi tuntutan yang buruh di Kabupaten Mukomuko:

  • Tolak outsourcing dan hubungan kerja kemitraan
  • Wujudkan upah layak
  • Berantas korupsi dengan mengesahkan RUU tentang perampasan aset
  • Lindungi PRT dengan mengesahkan RUU PRT
  • Penetapan UMSK Mukomuko Tahun 2026
  • Penyelesaian permasalahan Ketenagakerjaan dan Jaminan Sosial Pekerja 
  • Setop Union Busting oleh Perusahaan di Kabupaten Mukomuko.

BACA JUGA:Bukan Hiburan tapi Cuan, Ini 7 Aplikasi Survei Penghasil Uang hingga Rp 500 Ribu

Ketua Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kabupaten Mukomuko Ruslan Efendi mengatakan, acara ini dibentuk dalam aksi ataupun mediasi, dan pihaknya berharap untuk pihak legislatif dapat bersama menyuarakan hal ini ke pemerintah pusat.

“Isu yang disuarakan diharapkan akan dapat respons positif serta kebijakan yang positif dari Pemerintah,” kata Ruslan.

BACA JUGA:Butuh Dana Cepat Tanpa Ribet? Coba Ajukan Pinjaman Tanpa Agunan dari BRI, Aman dan Menguntungkan

Sementara itu Wakil Bupati Mukomuko Rahmadi AB menyampaikan, antara dirinya dengan para buruh dan serikat buruh tidak ada sekat dan nyaman untuk berkomunikasi di lapangan.

Dirinya bersama para buruh selalu hadir dan kompak serta menjaga keharmonisan di lapangan.

“Insya Allah saya akan memberikan yang terbaik bagi sahabat-sahabat serikat buruh se-Kabupaten Mukomuko. Saya akan selalu hadir di tengah sahabat semua, apa yang menjadi harapan dan keinginan para buruh, pemerintah siap hadir,” pungkas Rahmadi.

BACA JUGA:Pinjaman PNS BSI 2025, Bisa untuk Modal Usaha, Pinjam Rp 50 Juta Angsuran Rp 1 Juta

Kategori :