Rumah dengan desain kontainer juga bisa dijadikan pilihan apabila budget pembangunan rumah yang kamu miliki 100 juta.
Namun, kamu juga perlu memperhatikan jumlah anggota keluarga beserta perabotan yang akan diletakkan di dalamnya.
Untuk menyiasati ruangan yang terbatas, manfaatkan bagian atas rumah sebagai ruang tamu atau ruang santai.
BACA JUGA:11 Petunjuk Feng Shui untuk Kamar Tidur agar Hidup Sehat dan Mudah Rezeki
4. Desain Rumah Minimalis
Alokasikan budget 100 juta untuk membangun rumah minimalis nan cantik. Rumah minimalis dengan desain modern tidak akan pernah terlihat kuno.
Lakukan modifikasi rumah tersebut sambil mengadaptasi gaya rumah negara lain, seperti rumah minimalis gaya Jepang, rumah minimalis gaya Eropa, atau negara-negara yang sudah berhasil menerapkan gaya rumah tersebut.
Nantinya kamu bisa mengatur bagian dalam rumah dan bahan pembuatan rumah sesuai budget.
5. Desain Rumah 100 Juta Bentuk A-Frame
Ingin memiliki rumah dengan nuansa seperti tenda perkemahan? Cobalah mempertimbangkan desain A-frame. Siapa sangka jika rumah yang menggunakan desain A-Frame bisa kamu dapatkan dengan budget 100 juta?
Tenang saja karena rumah tersebut pastinya lebih kuat dibandingkan tenda kain yang biasa digunakan berkemah.
Model rumah A-Frame terlihat berkelas dan modern, tetapi budget pembuatannya bisa ditekan.
Keistimewaan rumah ini dibandingkan rumah bentuk lainnya adalah kerangka yang mirip seperti huruf A. Kamu juga bisa melihat bahwa kedua sisi rumah, terutama pada bagian atap tampak miring sampai menyentuk bagian pondasi rumah.
Penggunaan material pembangunan rumah A-frame mengandalkan kayu, loga, serta material untuk bagian dinding agar lebih kuat.
Kamu bisa membuat pencahayaan alami dengan masang kaca pada bagian sisi kanan kiri rumah. Sayangnya rumah A-frame belum banyak ditemukan di Indonesia.