Angkat Kearifan Lokal, SD IT Darunnajah Seluma Hadiahi Dinas Dikbud Jambar Tamat Kaji

Senin 29-05-2023,21:58 WIB
Reporter : Hari Adiyono
Editor : Septi Fitriani

SELUMA, RBTVCAMKOHA.COM - Ada yang istimewa pada perpisahan siswa-siswi kelas VI SD IT Darunnajah Simpang Enam Seluma. Tidak hanya berhasil menuntaskan pendidikan di tingkat Sekolah Dasar dengan baik, 20 murid angkatan pertama di SD ini juga sudah hafal juz 30 Al-qur'an. 


BACA JUGA:Dialokasikan Rp 3,4 Miliar, Baru 7 Parpol Ajukan Bantuan Keuangan

Para murid juga hafal 40 hadist, dzikir dan doa-doa, serta tekun menunaikan ibadah salat wajib 5 waktu dan ibadah sunnah.

Wujud syukur atas hal ini, pada prosesi perpisahan sekolah yang dilaksanakan di Hotel Rizki Tais, nasi jambar tamat kaji menjadi hadiah istimewa untuk Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Seluma, Farzian, S.Pd yang hadir langsung dalam kegiatan, Senin pagi (29/5). 

BACA JUGA:Gagal Nyalip, Avanza Tabrakan dengan Brio di Nakau Talang Empat

Nasi jambar juga diberikan kepada Asisten I Pemerintah Kabupaten Seluma, H. Hendarsyah, S.IP., MT yang hadir mewakili bupati, Wakil Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ustad Abdul Latif, S.Pd.I, serta Kasi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Jumadi, S.Sos.

"Jambar tamat kaji adalah proses kearifan lokal. Yaitu pemberian penghargaan kepada anak-anak yang berprestasi belajar membaca Al-Qur'an dengan hasil yang baik, dengan tumpeng khas budaya lokal," ungkap Kepala SD IT Darunnajah, Ust. Een Suparmanto, S.Pd.I

Keistimewaan lain, acara perpisahan ini juga dibawakan dengan tiga bahasa, yaitu bahasa Indonesia, Arab dan Inggris.

BACA JUGA:National Shopping Day 2023, PLN Prepares Electric Power Add Vouchers, Here are the steps

Master of Ceremony Atiqa Vhania Kurniawan siswi kelas IV dan Anugera Hadi siswa kelas V terdengar begitu fasih melafalkan bahasa Inggris dan bahasa Arab.

"Alhamdulillah. Kami bangga, anak kami sekolah di SD IT Darunnajah, sudah bisa juga mengaji dan hafal juz 30 Alqur'an, selain dapat lulus SD seperti biasa. Semoga ananda selalu menadi anak sholeha," ungkap pasangan wali murid dari Saskya Ramadhafyka, Rika Martini, SE dan April Yones, SE., M.AP, yang juga ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Seluma.

Sementara itu, Ketua Tim Penjamin Mutu SD IT Darunnajah, Tri Rahayu Setya Ningrum, S.Pd menjelaskan, acara perpisahan tersebut juga dilakukan pemberian penghargaan.

Penghargaan berupa sertifikat Tamat Kaji dan Tahfidz Al-qur'an yang dikeluarkan SD IT Darunnajah dan Kantor Kementerian Agama.

BACA JUGA:Warga Mukomuko di Jabodetabek Berkumpul, Dihibur Tari Gandai Sepakat Saling Mendukung

"Tiga acara sekaligus. Perpisahan, Tamat Kaji, dan Wisuda Tahfidz," kata Tri Rahayu diamini ketua Yayasan Belagham Seluma Maju, Herwan Saleh, S.IP., M.AP, yang keduanya sebagai orang tua murid Najwanrabah Hamami Saleh. 

Kategori :