Vivo T4 Lite Vs Redmi 14C, Pilihan yang Menarik, Berikut Ulasan Lengkapnya

Minggu 29-06-2025,00:12 WIB
Reporter : Redha Medi Saputra
Editor : Purnama Sakti

Vivo T4 Lite tersedia dalam pilihan warna Prism Blue dan Titanium Gold.

Dengan spesifikasi dan fitur yang dimilikinya, Vivo T4 Lite menjadi pilihan favorit bagi kalian yang menginignkan sebuah perangkat dengan berbagai kelebihan.

Dilansir dari laman Gizmochina, berikut daftar harga Vivo T4 Lite:

Vivo T4 Lite 4/128 GB: Rs 9.999 (sekitar Rp 1,8 juta)

Vivo T4 Lite 6/128 GB: Rs 10.999 (sekitar Rp 2 juta)

Vivo T4 Lite 8/256 GB: Rs 12.999 (sekitar Rp 2,4 juta)

Bagi yang tertarik ingin membeli Vivo T4 Lite, maka HP ini sudah tersedia untuk dibeli melalui laman Flipkart, situs web resmi Vivo, dan pengecer offline.

BACA JUGA:Vivo X200 FE Meluncur Global, Begini Spesifikasi dan Harganya

Redmi 14C

Redmi 14C memiliki layar Dot Drop berukuran 6,88 inci yang merupakan layar terbesar dalam seri Redmi.

Layar ini mampu menunjang aktifitas penggunanya, mulai dari menonton video, menjelajahi internet, maupun bermain game.

Selain itu, layar ini didukung dengan kecepatan refresh rate 120 Hz dan tingkat kecerahan layar maksimal 600 nits.

Beralih ke performa, Redmi 14C ditenagai dengan chipset MediaTek Helio G81 dan GPU Mali G52-MC2 untuk pengolahan grafisnya.

HP ini menjalankan sistem operasi (OS) Android 14 yang didukung dengan tampilan antarmuka (UI) HyperOS Xiaomi.

Redmi 14C tersedia dengan RAM LPDDR4x hingga 8 GB dan kapasitas penyimpanan internal eMMC 5.1 256 GB yang dapat diperluas menggunakan kartu microSD.

BACA JUGA:Vivo Y29t 5G Vs Vivo T3x 5G, Duel 2 HP Kelas Menengah Vivo yang Sama Canggih

Kategori :