Iklan RBTV Dalam Berita

Sejarah Perang Salib dan Kisah Panglima Salahuddin Ayyubi

Sejarah Perang Salib dan Kisah Panglima Salahuddin Ayyubi

ilustrasi perang salib--

 

Nuruddin benar-benar merealisasikan cita-citanya, ia mengirim pasukan dari Damaskus yang dipimpin oleh Asaduddin Syirkuh untuk membantu keponakannya, Salahuddin al-Ayyubi, di Mesir.

 

Dengan kekalahan Khalifah Fatimiyah terakhir pada 1171, Salahuddin ditunjuk menjadi gubernur Mesir dan mulai mengurangi pengaruh Islam Syiah di sana. 

 

Namun tidak lama menjabat sebagai gubernur di Mesir, dua bulan kemudian Salahuddin diangkat sebagai wakil dari Khalifah Dinasti Ayyubiyah.

 

Persiapan Salahuddin untuk menggempur Tentara Salib dinilai benar-benar matang. Pasalnya, ia telah melakukan persiapan keimanan dengan membersihkan akidah Syiah bathiniyah dari dada-dada kaum muslimin dengan membangun madrasah dan menyebarkan dakwah, persatuan dan kesatuan umat ditanamkan dan dibangkitkan kesadaran mereka menghadapi Tentara Salib.

 

Dengan kampanyenya ini ia berhasil menyatukan penduduk Syam, Irak, Yaman, Hijaz, dan Maroko di bawah satu komando. 

 

Dari persiapan non-materi ini terbentuklah sebuah pasukan dengan cita-cita yang sama dan memiliki landasan keimanan yang kokoh.

 

Sedangkan dari segi materi, ia telah mempersiapkan pembangunan markas militer, benteng-benteng perbatasan, memperbanyak jumlah pasukan, memperbaiki kapal-kapal perang, membangun rumah sakit, dan sebagainya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: