Iklan dempo dalam berita

Tembok Stadion Mini Kepahiang Roboh, Komisi IV DPRD Provinsi Minta Anggaran Pembangunan Diaudit

Tembok Stadion Mini Kepahiang Roboh, Komisi IV DPRD Provinsi Minta Anggaran Pembangunan Diaudit

Tembok Stadion Mini Kepahiang Roboh, Komisi IV DPRD Provinsi Minta Anggaran Pembangunan Diaudit--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Menindaklanjuti robohnya tembok stadion mini di Kabupaten Kepahiang, Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu memanggil Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Bengkulu, Senin (24/7). 

BACA JUGA:274 P3K Lebong Terima SK, Berlaku 5 Tahun

Dalam audiensi ini, Komisi IV meminta keterangan terkait robohnya tembok stadion yang baru selesai dibangun pada 2022 lalu. 

Disampaikan Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu Edwar Samsi, dirinya telah meminta agar anggaran pembangunan stadion mini, dievaluasi dan diaudit inspektorat. Karena hasil pengerjaan diduga tidak sesuai spesifikasi, dan diduga ada penyalahgunaan anggaran. 

BACA JUGA:Mantap Betul, Usulan Warga Relokasi TPI Ketapang Langsung Direspon

Ditambahkan Edwar, jika memang angin dari baling-baling helikopter yang menjadi penyebab robohnya tembok, seharusnya sejumlah pemukiman masyarakat juga ikut terdampak. Tidak hanya tembok stadion mini saja. 

Edwar juga meminta Dinas Pemuda dan Olahraga bertanggungjawab, dan harus memperbaiki tembok stadion tersebut. 

BACA JUGA:Pasokan LPG 3 Kg Langka, Kebutuhan Meningkat Terutama dari Pedagang Festival Tabut

“Kalau memang ini akibat terkena angin dari baling-baling helikopter itu, ada beberapa pemukiman masyarakat di sekitar situ dan ternyata tidak roboh. Artinya kekuatan tembok itu yang perlu kita pertanyakan, makanya kita minta itu untuk dilakukan investigasi. Kalau kualitas sesuai, maka tidak akan terjadi seperti itu,” kata Edwar Samsi (24/7).

Pemprov mengalokasikan anggaran sebesar Rp500 juta hingga Rp1 miliar untuk 1 stadion. 

BACA JUGA:Begini Penjelasan Angka 8 Menjadi Angka Keberuntungan Orang Tionghoa dan Angka 4 Sebagai Angka Sial

Pada 2022 lalu ada 5 stadion yang dibangun, dengan total anggaran Rp4 miliar. Tahun ini pun kembali dibangun 5 stadion di 5 Kabupaten. 

Edwar meminta agar inspektorat segera menginvestigasi anggaran pembangunan. Agar pembangunan stadion tahun ini bisa sesuai dengan spesifikasi. 

BACA JUGA:Hidupnya Terjamin, Wanita 5 Shio Berikut Semakin Dewasa Semakin Kaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: