Iklan dempo dalam berita

Surat Suara Pilkades Mulai Dilipat, Polres Seluma Siagakan 60 Personel

Surat Suara Pilkades Mulai Dilipat, Polres Seluma Siagakan 60 Personel

Surat Suara Pilkades Mulai Dilipat, Polres Seluma Siagakan 60 Personel --

SELUMA, RBTVCAMKOHA.COM - Proses pelipatan surat suara untuk penyelenggaraan Pilkades di 60 desa di Kabupaten Seluma, sedang dilakukan staf Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Seluma.


BACA JUGA:Update Polling DPD RI Dapil Bengkulu, Sultan Perpendek Jarak Dengan Elisa, Leni Terus Mengincar

Kepala Dinas PMD Kabupaten Seluma Nopetri Elmanto mengatakan sebanyak 39 ribu surat suara yang telah selesai dicetak, secara bertahap mulai dilakukan pelipatan surat suara.

Pelipatan surat suara ditargetkan selesai pada akhir Agustus mendatang, sebelum mulai didistribusikan logistik pilkades lainnya ke 13 kecamatan yang ada di Kabupaten Seluma.

BACA JUGA:Ajukan Pinjaman Uang di OVO hingga Rp10 juta, Cepat Cair dan Tanpa KTP

"Sekarang sedang dalam proses pelipatan surat suara, berdasarkan DPT dan desanya masing-masing, kemudian selama 3 hari sebelum pemungutan suara akan dilakukan tahapan kampanye calon kades dari tanggal 29 Agustus - 1 September 2023, kemudian masa tenang 2 hari setelahnya," terang Nopetri Elmanto.

Sementara itu, Kasat Intel Polres Seluma AKP. M. Rifai menegaskan saat ini menerjunkan 2 personel pengamanan melekat saat dilakukannya tahapan pelipatan surat suara di Dinas PMD Kabupaten Seluma.

BACA JUGA:Mainkan Aplikasi Penghasil Uang Cashzine, Cuan Rp400 Ribu Masuk Dompet

"Untuk saat ini kami memberikan pengamanan melekat di Dinas PMD selama tahapan pelipatan surat suara," tutur AKP. M. Rifai.

Untuk kesiapan selanjutnya akan dikomunikasikan dengan Bagian Operasional Polres Seluma jumlah personel yang akan dilibatkan dalam pengamanan di setiap TPS, termasuk pada tahap pendistribusian logistik Pilkades.

BACA JUGA:Jangan Bingung, Inilah Cara Jitu Menaikkan Limit Shopee PayLater Paling Cepat

"Rencana nanti ada doa bersama tanggal 22 Agustus mendatang, kemudian dilanjutkan dengan rapat koordinasi melibatkan camat dan Kapolsek berikut Danramil, kemudian dilanjutkan dengan pelatihan personel yang terlibat dalam pengamanan Pilkades ini, untuk setiap TPS rencananya akan dijaga 1 personel dari Polres Seluma," tegas AKP. M. Rifai.

Selain itu, pendistribusian logistik akan diprioritaskan terlebih dahulu wilayah yang terjauh mulai 4 September 2023, kemudian dilanjutkan wilayah terdekat pada 5 September 2023, sebelum dilakukan tahap pemungutan suara Pilkades pada Hari Rabu, 6 September 2023 mendatang.

BACA JUGA:Kata Buya Yahya, Cara Menyapu Seperti Ini Bisa Membuat Rezeki Seret

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: