Iklan RBTV Dalam Berita

2.361 KPM Belum Mencairkan Bansos PKH Tahap Ketiga, Batas Akhir 9 September

2.361 KPM Belum Mencairkan Bansos PKH Tahap Ketiga, Batas Akhir 9 September

2.361 KPM Belum Mencairkan Bansos PKH Tahap Ketiga, Batas Akhir 9 September--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM – Dari 7.191 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bansos Program Keluarga Harapan (PKH) tahap ketiga, sebanyak 2.361 KPM belum menerima pencairan.

BACA JUGA:Waduh, Seluruh Pegawai Pemerintah Dilarang Pakai iPhone

Padahal proses pencairan sudah dilakukan sejak 30 Agustus lalu dan ditarget tuntas tanggal 9 September 2023. Bansos PKH tiap kategori menerima Rp 225.000 sampai Rp 750.000. 

Bansos PKH dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dicairkan tiap tiga sekali melalui Kantor Pos mulai disalurkan. Untuk tahap ketiga ini terhitung bulan Juli, Agustus dan September 2023. 

BACA JUGA:Heboh Lockdown September 2023 karena Pandemi 2.0, Apa Benar? Ini Penjelasannya

Total KPM penerima PKH sebanyak 7.191 KPM. Sampai 5 September sudah disalurkan kepada 4.390 KPM, sedangkan 2.361 KPM belum.

Berikut Rincian Penerima Bansos PKH 

1. Bengkulu Selatan: (329), 169 sudah dibayar, tersisa 160 KPM

2. Bengkulu Tengah: (303), 234 sudah dibayar, tersisa 69 KPM.

3. Bengkulu Utara: (2.643), 1.937 sudah dibayar, tersisa 708 KPM.

BACA JUGA:Info Buat Guru! PPG Daljab 2023 Dibuka, Ini Jadwal Penetapan dan Ujian Kompetensi

4. Kaur: (408), 261 sudah dibayar, tersisa 147 KPM.

5. Mukomuko: (205), 135 sudah, tersisa 70 KPM.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: