Iklan dempo dalam berita

Adakah Kita di Dalamnya, Berikut 4 Golongan Manusia yang Dirindukan Surga

Adakah Kita di Dalamnya, Berikut 4 Golongan Manusia yang Dirindukan Surga

4 golongan manusia yang dirindukan surga--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Surga adalah tujuan sebenarnya manusia. Di dalamnya berbagai kenikmatan tersedia. Penduduknya pun tidak sementara, melainkan kekal di dalamnya.

Namun tidak mudah untuk mendapatkan surga Allah. Hanya orang terpilih yang akan merasakan kenikmatan surga.

Namun tahukah kamu ada empat golongan yang dirindukan surga. Bahkan empat golongan ini mendapat garansi masuk surga. Siapa saja empat golongan tersebut?

1. Tawadhu'

Orang yang rendah hati, tidak sombong dan tak meremehkan orang lain.

Menurut Abu Hatim dalam kitab Raudlatul Uqala’ wa Nuzhatul Fudlala’, wajib bagi orang yang berakal untuk rendah hati (tawadhu’) dan menjauhi sikap sombong terhadap orang lain. Orang yang rendah hati akan selalu meningkat derajat dan posisinya. Hal tersebut sesuai dengan sabda Nabi:

  وَمَا تَوَاضَعَ أَحَدٌ لِلَّهِ إِلَّا رَفَعَهُ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ 

Artinya: Tiada orang yang rendah hati karena Allah kecuali Allah akan mengangkat derajatnya. (HR Ahmad).   

BACA JUGA:Nikmat Allah SWT, Ada 4 Sungai yang Mengalir dari Surga, Lokasinya di Asia

Berbeda dengan orang sombong, orang yang menganggap dirinya melebihi terhadap orang lain, merasa dirinya paling benar, ia tidak akan dapat merasakan surga Allah SWT. Hal itu sebagaimana sabda Nabi yang diriwayatkan Imam Muslim dalam Shahih Muslim juz 1:

   لَا يَدْخُلُ الْجَنَّةَ مَنْ كَانَ فِي قَلْبِهِ مِثْقَالُ ذَرَّةٍ مِنْ كِبْرٍ   

Artinya: Tidak akan masuk surga seseorang yang di hatinya terdapat seberat biji kesombongan. 

Mengapa orang yang sombong tidak dapat masuk surga? Menurut Syekh Abdul Aziz dalam kitabnya Mawaridu Dham’an li Durusiz Zaman juz 2, karena sombong menjauhkan seseorang dari akhlak seorang mukmin. 

Orang sombong tidak bisa mengasihi orang mukmin seperti ia mencintai diri sendiri. Ia tidak memiliki sikap rendah hati, erat dengan ujaran kebencian, sikap dendam, marah, iri, dengki, bahkan ekstremisme. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: