Iklan RBTV Dalam Berita

Tandon Air di Rumah Lebih Awet dan Bebas Lumut, Ternyata Ini Tipsnya

Tandon Air di Rumah Lebih Awet dan Bebas Lumut, Ternyata Ini Tipsnya

Tips agar tandon air lebih awet dan bebas lumut--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Memiliki tangki atau tandon air yang awet dan bebas lumut adalah impian banyak orang. Namun, hanya sedikit yang mengetahui caranya.

Kendati demikian, kamu tak perlu khawatir karena artikel berikut akan membahas bagaimana cara merawat tandon air agar awet alis berumur panjang dan bebas lumut.

Tandon air adalah pilihan yang pas untuk Anda, terlebih lagi ketika listrik padam ataupun saat musim kemarau tiba. Karena tandon berguna untuk menampung air dan memastikan ketersediaan pasokan air.

Apabila tandon air tidak rutin dibersihkan, maka air yang keluar juga akan kotor karena ada lumut didalam tandon tersebut. 

BACA JUGA:Ada di Rumah, Ini 6 Rekomendasi Obat Alami Atasi Nyeri Asam Urat, Langsung Dicoba

Bahkan bisa menimbulkan dampak bagi  kesehatan. Seperti gatal-gatal bahkan hingga diare.

Berikut cara merawat tandon air agar awet dan bebas lumut, dirangkum dari berbagai sumber:

1. Menggunakan tangki atau tandon air anti mikroba 

Sesuai namanya, tangki ini bisa meminimalisir perkembangan bakteri di dalam tandon. 

Dengan begitu, kualitas air di dalam tandon  bisa menjadi lebih segar dan sehat. Bakteri atau mikroba sangat cepat berkembang di kondisi air yang kotor dan jarang dibersihkan.

Sehingga berimbas pada penghuni rumah, yakni bisa terkena berbagai macam penyakit kulit hingga gatal-gatal.

BACA JUGA:Lebih Baik Merawat Daripada Memperbaiki, Ini Tips agar Tandon Air di Rumah Tidak Berlumut

2. Tentukan waktu pengurasan 

Tentunya, tandon bisa awet jika rajin dilakukan perawatan. Yaitu dengan cara rutin mengurasnya.  Anda bisa menentukan atau menjadwalkan waktu pengurasan setiap 2-4 bulan sekali. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: