Iklan RBTV Dalam Berita

Cara Mudah Dapat Anak, Begini Tanda Wanita Dalam Periode Subur

Cara Mudah Dapat Anak, Begini Tanda Wanita Dalam Periode Subur

Tanda wanita dalam periode subur--

Normalnya, suhu basal tubuh tetap konsisten pada awal siklus menstruasi. Namun, ketika seorang wanita mendekati masa subur maka suhu tubuh meningkat. Hal ini lantaran peningkatan hormone estrogen pada tubuh saat ovulasi.

2. Perubahan pada serviks

Ciri lainnya yang menandakan Anda tengah berada pada masa subur adalah area serviks menjadi lebih basah. Perubahan ini terjadi karena banyaknya cairan serviks yang keluar. Selain itu juga, serviks menjadi lebih lembut dan terbuka. Pada saat inilah waktu yang tepat untuk melakukan hubungan seksual dan meningkatkan peluang kehamilan.

Selain itu, pada masa subur juga produksi cairan serviks berwarna bening juga akan meningkat. Cairan ini memiliki tekstur lengket seperti putih telur ayam mentah. Cairan ini dapat memudahkan sperma menuju rahim.

3. Nyeri payudara

Sama seperti menjelang menstruasi, pada saat wanita memasuki masa subur mengalami nyeri payudara. Nyeri payudara dapat terjadi akibat perubahan hormon di dalam tubuh sebelum dan sesudah masa ovulasi.

4. Gairah seksual meningkat

Jika Anda merasa adanya peningkatan libido atau gairah seksual, hal ini bisa menandakan Anda tengah berada di masa subur. Perubahan hormon yang terjadi menyebabkan kondisi ini. Meski begitu, peningkatan libido memang tidak bisa dijadikan satu-satunya tolak ukur Anda dalam berada di masa subur. Disarankan untuk memperhatikan ciri-ciri lainnya dan catatan menstruasi Anda.

BACA JUGA:Ini Daftar Kades Terpilih 11 Desa di Kaur, Ketahui juga Gaji dan Tunjangan Kades

Nah, berdasarkan ciri-ciri wanita subur dan gampang hamil di atas, sudah tahu kan kapan waktu yang tepat untuk meningkatkan peluang kehamilan? Anda juga bisa melakukan pemeriksaan kesuburan untuk mengetahui kondisi Anda sebelum melakukan program kehamilan.

 

Tim liputan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: