Iklan dempo dalam berita

Aliran Air dari Tandon Kecil? Berikut 4 Cara Agar Aliran Air Tandon Lebih Deras

Aliran Air dari Tandon Kecil? Berikut 4 Cara Agar Aliran Air Tandon Lebih Deras

Aliran Air dari Tandon Kecil? Berikut 4 Cara Agar Aliran Air Tandon Lebih Deras--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Banyak orang berfikir bahwa tandon air atau toren hanya berfungsi sebagai persediaan air saja. Tentu kurang tepat, karena kalau hanya untuk persediaan atau air cadangan, cukup ditempatkan di bawah tak perlu di atas.

Berikut adalah beberapa fungsi tandon air

• Penyimpanan air

• Agar Distribusi Air Merata

• Jangkauan Aliran Air Sampai Jauh

• Menghemat Listrik dan Air

Pada tandon air, sangat penting memiliki debit air yang deras, diantaranya adalah agar saat melakukan pengisian bak kamar mandi cepat penuh. Sehingga tidak terjadi keterlambatan pengisian air.

BACA JUGA:Berapa Meter Tinggi Posisi Tandon Air yang Baik Untuk Rumah Tangga? Ini Jawabannya

Aliran air yang mengecil akan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dalam rumah. Seperti mencuci pakaian, mandi, mencuci kendaraan dan menyiram tanaman.

Nah, untuk membuat Aliran Air Tandon deras, cara instalasi tandon air harus dengan benar. Berikut yang perlu diperhatikan dalam memasang tandon air:

1. Hitung Jumlah Titik Kran

Jumlah titik kran sangat penting untuk menentukan jumlah pipa paralon, jumlah elbow, tee, atau shock (sambungan paralon).

Jumlah titik kran ini bisa untuk menyeting ukuran pipa distribusi. Hal ini sangat penting untuk agar aliran air dari tandon tetap deras, meski membuka kran secara bersamaan.

BACA JUGA:6 Hal yang Wajib Diperhatikan Sebelum Memasang Tandon Air di Rumah, Pondasi Hingga Water Control

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: