Iklan dempo dalam berita

Jangan Cuma Tahu Asamnya saja, Ini Manfaat Asam Jawa, Bisa Hempaskan Jerawat Memandel

Jangan Cuma Tahu Asamnya saja, Ini Manfaat Asam Jawa, Bisa Hempaskan Jerawat Memandel

Manfaat asam jawa untuk kecantikan--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Ada banyak ragam manfaat asam jawa yang bisa Anda manfaatkan, selain bisa digunkan sebagai pelengkap bumbu rempah atau masakan lainya, ternyata asam jawa juga dapat mengatasi berbagai jenis penyakit.

Buah asam jawa dikenal memiliki nama latin Tamarindus indica yang memiiki arti sebagai salah satu buah yang diolah sedemikian rupa hingga warnanya kehitaman lalu diawetkan sebagai salah satu bumbu masakan.

Biasanya banyak orang menyebut asam jawa yang sudah diawetkan sebagai asam kawak.

Tidak dapat dipungkiri, hampir semua bagian buah yang masuk dalam keluarga Caesalpiniaceae atau Leguminosae ini bisa digunakan. Mulai dari dagingnya, daunnya, hingga kulit kayunya. 

BACA JUGA:Jangan Ragu Menikah, Ini 5 Janji Allah SWT Soal Jaminan Rezeki Setelah Menikah

Lalu apa saja kandungan asam jawa?

Asam jawa adalah buah asli Afrika namun banyak ditemukan di beberapa negara tropis seperti Indonesia, India, hingga pakistan.

Dalam kulit biji asam jawa, mengandung phlobatannin sekitar 35 % sedangkan bijinya mengandung pati dan albuminoid atau protein yang mudah larut dalam air.

Sementara buahnya mengandung sejumlah senyawa kimia seperti asam tartrat, asam malat, asam sitrat, asam suksinat, asam asetat, pektin, dan gula invert.

Kandungan senyawa asam inilah yang kerap menjadikan asam jawa sebagai salah satu obat alternatif pelancar pencernaan atau obat pencahar.

sedangkandaun asam jawa mengandung flavonoid yang berfungsi sebagai obat penghilang rasa nyeri, peluruh keringat, dan beberapa penyakit lainnya.

BACA JUGA:Jaga Kesehatan Keluarga, Ini 8 Tanaman untuk Mengusir Nyamuk, Tanam di Halaman Rumah

Selain itu, asam jawa juga mengandung banyak nutrisi, seperti magnesium, potasium, zat besi, kalsium, phosphorus, vitamin B1, B2, dan B3.

Tanaman ini juga mengandung vitamin C, K, B5, B6, folat, protein, lemak, gula, dan serat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: