Iklan RBTV Dalam Berita

5 Tanda Kamu Alami Trust Issue Alias Tak Percaya Orang Lain, Begini Cara Mengatasinya

5 Tanda Kamu Alami Trust Issue Alias Tak Percaya Orang Lain, Begini Cara Mengatasinya

--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Trust issue adalah kecenderungan seseorang untuk tidak memercayai orang-orang di sekitarnya. Kondisi ini dapat ditunjukkan dalam berbagai bentuk sikap maupun perilaku. Tak hanya selalu dalam hal percintaan, trust issue juga bisa berkaitan dengan pertemanan, keluarga, hingga lingkungan kerja.

BACA JUGA:Efek Mother wound, Peranan Bunda Sangat Vital Agar Anak Tak Mengalami Luka Batin

Orang yang memiliki trust issue artinya ia tidak mudah percaya perkataan orang lain, bahkan sering merasa curiga bahwa orang lain mendekatinya karena memiliki maksud tertentu. Itulah mengapa sebagian besar orang dengan trust issue merasa tidak nyaman ketika berinteraksi atau berhubungan dengan orang lain. Mereka cenderung menjauh dari orang lain, terlebih ketika dirasa hubungannya semakin dekat.

BACA JUGA:Tersenyum Tapi Tak Lepas, Mungkin Kamu Mengalami Luka Batin, Coba Kenali Tandanya

Melansir dari Siloam Hospital, ada lima penyebab seseorang mengalami trust issue. Trust issue dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, seperti dikhianati, pengalaman buruk di masa lalu, pola asuh orang tua, dan lain sebagainya. Berikut masing-masing penjelasannya.

1. Pernah Dikhianati

Setiap orang memiliki pengalaman pengkhianatan yang berbeda-beda, bisa jadi diselingkuhi, ditolak, atau dibohongi. Bahkan, pengkhianatan ini tak jarang disertai dengan manipulasi hingga kekerasan. Apapun itu, pengalaman tersebut tentu begitu menyakitkan sehingga membuat seseorang sulit memercayai pasangan atau relasi barunya di kemudian hari.

BACA JUGA:Lowongan Kerja Pendamping Lokal Desa, Pendapatan hingga Rp 9 Juta per Bulan, Pendidikan Minimal SMA

2. Pengalaman Buruk di Masa Lalu

Beberapa pengalaman buruk di masa lalu seperti kecelakaan, korban pencurian, kekerasan, hingga kehilangan orang tersayang juga bisa menyebabkan seseorang memiliki trust issue. Hal ini mungkin terjadi akibat rasa khawatir akan mengalami rasa sakit yang sama.

BACA JUGA:Seleksi Pendamping Lokal Desa, Lulusan SMA Bisa Daftar, Segini Gaji yang Bakal Diterima

3. Pola Asuh Orang Tua

Trust issue juga bisa dipengaruhi oleh pola asuh orang tua. Anak yang dibesarkan dalam keluarga dengan konflik orang tua (parental conflict) cenderung memiliki tingkat kepercayaan rendah terhadap orang lain, bahkan dalam beberapa kasus, kondisi ini bisa berlanjut hingga ia dewasa.

BACA JUGA:Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA, Kemendes Buka Seleksi Pendamping Lokal Desa, Berikut Syarat dan Jadwalnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: