Iklan RBTV Dalam Berita

182 Desa di Seluma Dapat Rp 146,7 Miliar Dana Desa, ini Rincian Penerimanya

182 Desa di Seluma Dapat Rp 146,7 Miliar Dana Desa, ini Rincian Penerimanya

--

SELUMA, RBTVCAMKOHA.COM - Tahun 2024 ini, Pemerintah pusat telah mengalokasikan rincian Dana Desa Tahun 2024 Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu sebesar 146 miliar 770 ribu 877 rupiah.

Hal ini diungkapkan Sekretaris Dinas PMD Kabupaten Seluma, Jadwal Edi, yang mengatakan Dana Desa tahun ini dialokasikan untuk 182 desa.

BACA JUGA:Kawanan Pencuri Pakai Mobil Kuning Warga Sumsel, Ditangkap di Salah Satu Hotel di Jambi

BACA JUGA:Sudah Kabur Jauh, Akhirnya Pelaku Curanmor Ini Tertangkap juga

Untuk penerima Dana Desa terbesar tahun ini akan diterima Desa Sidoluhur Kecamatan Sukaraja Rp1.096.894.000, sedangkan desa terkecil penerima Dana Desa Muara Danau Kecamatan Talo Rp605.253.000.

"Dana desa tersebut dipergunakan untuk program pembangunan sesuai RPJMDes yang telah disahkan berdasarkan PMK No. 145 dan 146 tahun 2023 tentang pengelolaan dana desa dan Kemendes Nomor 7 tahun 2024 tentang prioritas penggunaan desa", terang Jaswan Edi.

BACA JUGA:Jangan Sampai Tidak Percaya Diri, Ini 5 Cara Menghilangkan Bekas Cacar Air yang Menghitam di Wajah

Sementara itu, untuk Alokasi Dana Desa (ADD) terbesar akan diterima Desa Riak Siabun Rp 324.957 Juta, dan penerima Alokasi Dana Desa terkecil Desa Batu Tugu Rp 280.022 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: