Iklan dempo dalam berita

Warga Aturan Mumpo jadi Korban Peluru Nyasar

Warga Aturan Mumpo jadi Korban Peluru Nyasar

Warga Aturan Mumpo Tertembak Senapan Angin di Punggung--

BENGKULU TENGAH, RBTVCAMKOHA.COM - Salah seorang warga Desa Aturan Mumpo Kecamatan Pematang Tiga Bengkulu Tengah, Mursidi (30) menjadi korban peluru nyasar dari senapan angin, Senin kemarin (7/3) .

BACA JUGA:Mantan Bupati Kaur Gandeng Kantor Hukum Ternama, Berikut Penjelasan PH Terkait Penggeledahan Rumah

Akibatnya korban yang ketika itu sedang berboncengan saat perjalanan pulang dengan rekannya terjatuh dari sepeda motor. Kejadian ini pun langsung dilaporkan korban ke Kepala Desa Setempat.

BACA JUGA:Korban Tertabrak Kereta Api Sempat Terseret 40 Meter

Dari data yang terhimpun, pelaku penembakan atas nama Muttaqin berhasil diamankan warga bersama personel Polsek Pondok Kelapa, dan selanjutnya dipertemukan hingga akhirnya ada kesekapatan perdamaian pada malam harinya.

Kapolres Bengkulu Tengah AKBP Dedi Wahyudi melalui Kasi Humas Aiptu Andre Solfi menjelaskan, informasi yang didapatkan dari Polsek Pondok Kelapa, penembakan dilakukan tidak sengaja.

BACA JUGA:Warga Kota Padang Tewas Bersimbah Darah. Ini Penyebabnya

"Informasi yang saya dapat, pelaku tidak menyangka senapan anginnya meletus saat mengongkang yang ketiga kalinya. Pelaku sebenarnya bermaksud menjaga diri dari hewan babi mengingat tinggal di areal perkebunan kelapa sawit PT Bio Nusantara," jelas Aiptu Andre Solfi. 

Dari perdamaian yang dilakukan, pelaku bersedia menanggung seluruh biaya pengobatan korban hingga sembuh.

Harri Sutriansyah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: