Bisa Terjadi Secara Tiba-tiba, Kenali Penyebab Anemia Aplastik dan Cara Pengobatannya
Penyebab Anemia Aplastik dan Cara Pengobatannya--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Kenali penyebab anemia aplastik dan cara pengobatannya, bisa terjadi secara tiba-tiba. Jangan sampai kamu menganggap ini adalah hal yang sepele.
Anemia aplastik berbeda dengan anemia biasa, sebab anemia aplastik merupakan salah satu penyakit kelainan darah kronis yang jarang terjadi.
BACA JUGA:Kenali Gejala Anemia Aplastik yang Bisa Menyerang Siapa Saja, Ini Cara Pencegahannya
Anemia aplastik terjadi karena sumsum tulang tidak dapat menghasilkan sel darah putih, sel darah merah, dan trombosit dengan cukup.
Sehingga, penderita anemia aplastik akan mengalami penurunan hemoglobin terus menerus. Hemoglobin sendiri merupakan bagian darah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh.
Dengan sel darah putih dan merah yang sedikit serta trombosit yang rendah, penderita anemia aplastik memiliki peningkatan risiko infeksi serius, masalah pendarahan, masalah jantung, dan komplikasi lainnya.
Dan, apabila tidak diobati, maka penyakit anemia aplastik dapat mengancam kesehatan jiwa.
BACA JUGA:Jangan Panik, Lakukan 6 Cara Ini untuk Pertolongan Pertama Ketika Terkena Angin Duduk
Lantas, apa yang menjadi penyebab timbulnya anemia aplastik?
Kenali Penyebab Anemia Aplastik dan Cara Pengobatannya
Anemia aplastik tejadi karena sel punca di sumsum tulang mengalami kerusakan.
Nah, kerusakan sel punca tersebutlah yang menyebabkan produksi sel darah melambat atau bahkan menurun.
Akibatnya, jumlah sel darah merah (eritrosit), sel darah putih (leukosit), limfosit, dan keping darah (trombosit) berkurang, atau disebut sebagai pansitopenia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: