Sharp Aquos R9 Resmi Meluncur dengan SoC Snapdragon 7+ Gen 3, Begini Kondisi Jeroannya
Spesifikasi dan harga Hp Sharp Aquos R9 --
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Sharp Aquos R9 resmi meluncur dengan SoC Snapdragon 7+ Gen 3, begini kondisi jeroannya.
Perusahaan teknologi Sharp Corporation kembali menghadirkan lini ponsel terbarunya yang mendukung beragam keunggulan spesifikasi untuk menunjang aktifitas konsumennya.
Ditahun 2024 ini, banyaknya produsen ponsel pintar yang meluncurkan produk andalan mereka dengan membawa spesifikasi dan fitur canggih.
BACA JUGA:Peta Lokasi Harta Karun Emas Peninggalan Prabu Siliwangi di Bogor, Ada di Gunung
Hal ini tidak menyulutkan keinginan Sharp dalam menciptakan rangkaian produk teknologi berkualitas dengan spesifikasi dan fitur mumpuni yang mampu memanjakan konsumen setianya.
Sebagaimana dihimpun RBTV Disway dari Gizmochina, Rabu (8/5/2024) Sharp telah meluncurkan smartphone terbarunya, yakni Sharp Aquos R9.
Ponsel pintar tersebut merupakan penerus dari generasi sebelumnya R8 yang telah diperkenalkan tahun lalu.
BACA JUGA:Data BMKG, Wilayah Berikut Cuacanya Paling Panas di Indonesia saat Ini, Termasuk Bengkulu
Bagi yang penasaran apa saja spesifikasi dan fitur yang dimiliki dari perangkat terbaru Sharp ini, berikut kami ulas spesifikasi Sharp Aquos R9.
Spesifikasi Sharp Aquos R9
Sharp Aquos R9 ditenagai System-on-Chip (SoC) Qualcomm Snapdragon 7+ Gen 3 yang didukung dengan RAM LPDDR5X 12 GB dan kapasitas penyimpanan (storage) 256 GB.
Perangkat di atas berjalan di atas sistem operasi (OS) Android 14.
BACA JUGA:Ini Daftar Perusahaan Tambang Harta Karun Nikel di Halmahera Serta Cadangannya
Sharp Aquos R9 dilengkapi dengan layar OLED Pro-IGZO berukuran 6,5 inci dengan resolusi FHD Plus, kecepatan refresh rate variabel LTPO tinggi 240 Hz dan tingkat kecerahan maksimal (brightness) mencapai 1500 nits.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: