Iklan dempo dalam berita

4 Cara Memanaskan Mobil Matic yang Perlu Diperhatikan, Jangan Sampai Salah!

4 Cara Memanaskan Mobil Matic yang Perlu Diperhatikan, Jangan Sampai Salah!

Cara Memanaskan Mobil Matic--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – 4 cara memanaskan mobil matic yang perlu diperhatikan, jangan sampai salah!

Memanaskan mobil matic sebelum berkendara merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Meski terkadang diabaikan oleh sebagian pengendara, memanaskan mesin mobil sebelum digunakan dapat membantu meningkatkan kinerja dan usia mesin.

BACA JUGA:Rincian Dana Desa Kabupaten Gorontalo 2024 di 191 Desa, Simak Desa dengan Total Alokasi Dana Terbesar!

Namun, tidak semua orang tahu cara yang tepat untuk melakukannya, terutama pada mobil matic.

Ada beberapa cara memenaskan mobil matic yang perlu anda perhatikan. Simak artikel in hingga akhir untuk mengetahui caranya!

Memanaskan mesin mobil sebelum mengemudi sangat penting untuk menjaga performa mesin mobil dan meningkatkan efisiensi bahan bakar.

BACA JUGA:Lengkap, Ini Rincian Dana Desa se-Provinsi Lampung Tahun 2024

Cara Memenaskan Mobil Matic

Dikutip dari laman resmi https://www.auksi.co.id berikut cara memanaskan mobil matic yang perlu diperhatikan:

1. Nyalakan Mesin Mobil dan Atur Tuas di Posisi P

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyalakan mesin mobil. Setelah mesin menyala, atur tuas transmisi ke posisi P.

Posisi P atau park (parkir) pada mobil matic adalah mode yang digunakan ketika Anda memarkir atau meninggalkan kendaraan untuk waktu yang lama, atau ketika mobil berhenti dalam waktu lama.

Posisi ini mengunci transmisi, mencegah mobil bergerak. Fitur pengunci pada posisi P ini sangat penting karena menjaga mobil tetap diam, memberikan keamanan tambahan saat mobil dipanaskan.

Ketika mobil berada di posisi P, transmisi akan terhubung dengan mekanisme pengunci yang mencegah roda berputar, memastikan mobil tidak bergeser meski berada di jalan yang miring.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: