Iklan RBTV Dalam Berita

Inilah Jalan Tol Paling Mahal di Jakarta, Segini Tarif Sekali Lewat

Inilah Jalan Tol Paling Mahal di Jakarta, Segini Tarif  Sekali Lewat

Jalan Tol Paling Mahal di Jakarta--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Inilah jalan tol paling mahal di Jakarta, segini tarif sekali lewat.

Berbicara tentang jalan tol, kita tidak bisa lepas dari tarif yang harus dikeluarkan oleh pengguna. Jalan tol adalah jaringan jalan nasional yang penggunaannya tidak gratis alias berbayar.

BACA JUGA:Ini Identitas Sopir dan Penumpang Mobil yang Hanyut Terbawa Arus, Bagaimana Nasibnya?

Karena itu, jalan tol menawarkan tingkat pelayanan keamanan dan kenyamanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan jalan umum biasa.

Selain itu, jalan bebas hambatan berbayar ini mampu melayani arus lalu lintas jarak jauh dengan mobilitas yang tinggi.

Namun, pernahkah Anda bertanya-tanya jalan tol mana yang memiliki tarif termahal di seluruh Indonesia?

BACA JUGA:Berapa Kali Baca Doa Akhir Tahun dan Awal Tahun? Ini Ketentuannya

Ternyata, jalan tol termahal di Indonesia berada di Pulau Jawa, tepatnya di Provinsi DKI Jakarta. Jalan tol ini adalah enam ruas Tol dalam Kota pada Segmen Tol Kelapa Gading-Pulogebang.

Informasi ini disampaikan oleh Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Danang Parikesit pada tanggal 2 Maret 2022 lalu.

"Jalan tol dengan tarif paling tinggi di Pulau Jawa adalah Enam Ruas Tol Dalam Kota Jakarta yang saat ini telah beroperasi untuk segmen Kelapa Gading-Pulo Gebang dengan biaya Rp 2.167 per kilometer," kata Danang.

BACA JUGA:Tabel Rincian Dana Desa di Kabupaten Lahat Tahun 2024, Pastikan Tidak Ada Penyelewengan

Sesuai dengan peraturan perundang-undangan mengenai besaran tarif tol, penetapan tarif ini didasarkan pada beberapa faktor. Pertama adalah kemampuan pengguna jalan tol untuk membayar. Kedua adalah besar keuntungan biaya operasi kendaraan (BKBOK). Dan ketiga adalah kelayakan investasi.

Pertimbangan Tarif Tol

Danang juga menjelaskan bahwa besaran tarif tersebut telah mempertimbangkan kemampuan bayar para pengguna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: