Sering Mengeluh ketika Ditimpa Masalah, Pahami Perkataan Ustad Adi Hidayat Berikut
Ustad Adi Hidayat ingatkan orang yang sering mengeluh ketika ditimpa masalah--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Sering mengeluh ketika ditimpa masalah, pahami perkataan Ustad Adi Hidayat berikut.
Siapa yang tidak pernah menghadapi masalah? Yakin, tidak ada orang yang tidak pernah menghadapi masalah. Perbedaannya mungkin Anda sedang menghadapi masalah yang berat sedangkan orang yang lain menemui masalah tidak seberat apapun.
BACA JUGA:Tamparan Keras Bagi yang Suka Pamer Harta di Medsos, Apa Kata Ustad Adi Hidayat?
Apa yang harus dilakukan ketika menghadapi masalah? Seringkali kita melihat atau mendengar orang yang mengeluh saat dihadapkan dengan masalah. Seakan-akan dunia ini tidak adil, seolah-olah dirinya terlahir hanya untuk menghadapi masalah yang berat.
Padahal kata Ustad Adi Hidayat ada hakikat yang sering dilakukan ketika seseorang menemui masalah.
“Kalau engkau punya persoalan, jangan mengeluh kata Allah. Terima dulu dengan sabar. Karena yang lain pun punya masalah,” ujar Ustad Adi Hidayat.
BACA JUGA:Tiada Fitnah Paling Keji Selain Dajjal, Amalkan Doa Ini agar Selamat dari Fitnah Dajjal
Ustad Adi Hidayat mengajak agar selalu berpikir positif walaupun sedang ditimpa masalah.
“Perhatikan fiqih masalah. Nanti kita belajar fiqihnya. Kata Allah Aku menitipkan masalah ini, bukan ingin membuat kehidupanmu bermasalah. Tapi meningkatkan kualitas hidupmu, supaya lebih baik di kemudian hari,” kata Ustad Adi Hidayat.
Saat menghadapi masalah, kata Ustad Adi Hidayat sangat penting untuk tetap bersabar dan menjaga pikiran yang baik-baik.
“Karena itu lah ketika Aku (kata Allah) berikan, tak mungkin Aku titipkan kalau kau tak mampu. Jadi gak mungkin diuji itu, Anda tidak mampu. Gak mungkin,” lanjut Ustad Adi Hidayat.
BACA JUGA:Jangan Bersedih atau Kecewa Bisnis Tidak Lancar, Begini Kata Ustad Adi Hidayat
Lebih tegas Ustad Adi Hidayat mengingatkan orang yang suka mengeluh kepada Allah ketika ditimpa musibah seakan-akan tidak percaya dengan Allah SWT.
“Jadi kalau sekarang Anda punya masalah seberat apapun, itu tandanya Anda mampu, saya tidak. Saya tidak dititipi oleh Allah karena saya belum mampu. Kalau Allah percaya kepada Anda, kenapa Anda pesimis,” ujar Ustad Adi Hidayat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: