Iklan RBTV Dalam Berita

3 Cara Mudah Mengendarai Mobil Matic di Turunan Tajam! Dijamin Aman bagi Pemula

3 Cara Mudah Mengendarai Mobil Matic di Turunan Tajam! Dijamin Aman bagi Pemula

3 Cara Mudah Mengendarai Mobil Matic di Turunan Tajam--

NASIONAL, RBTV.CAMKOHA.COM – 3 cara mudah mengendarai mobil matic di turunan tajam! dijamin aman.

Gak boleh asal! mengemudi mobil matic di turunan tajam ada caranya. Saat mengemudi mobil bertransmisi otomatis atau mobil matic di jalan turunan tajam perlu cara khusus.

Sebab, saat mengemudi mobil matik dengan kondisi jalan turunan yang cukup tajam dan panjang. Akan memaksa rem bekerja keras untuk memperlambat laju kecepatan mobil.

BACA JUGA:Ini Cara Aman Mengendarai Mobil Matic di Tanjakan, Biar Tidak Mundur

Karena hal itu, saat mengemudi mobil matic pada kondisi jalan menurun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Mengemudi mobil matic di turunan tajam memerlukan teknik khusus untuk memastikan keselamatan dan kinerja mobil tetap optimal. 

BACA JUGA:Apa Saja yang Harus Diperhatikan Ketika Servis Motor Matic Injeksi? Simak 5 Tahapannya dan Cara Merawatnya

Lantas Bagaimana cara mengemudi mobil matic di turunan tajam? Dilansir dari laman resmi daihatsu.co.id berikut ini cara mengendarai mobil matic di turunan tajam:

1. Mengerem dengan Engine Brake

Menggunakan rem secara berlebihan pada mobil matic saat berada di turunan curam sangat tidak dianjurkan.

Ini karena penggunaan rem yang berlebihan dapat mengakibatkan komponen rem cepat aus dan bahkan dapat menyebabkan rem blong. 

Rem yang blong berarti rem tidak berfungsi dengan baik atau bahkan tidak berfungsi sama sekali, yang bisa sangat berbahaya dan meningkatkan risiko kecelakaan.

BACA JUGA:Jangan Salah! Ini Cara Memanaskan Mobil Manual dan Matic yang Benar

Sebagai gantinya, Anda bisa menggunakan teknik yang disebut engine brake. Teknik ini melibatkan pemindahan tuas transmisi dari mode D (Drive) ke mode yang lebih rendah seperti D3, D2, atau L.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: