Iklan RBTV Dalam Berita

Harga BBM Non Subsidi Turun, Sudah Berlaku di Bengkulu

Harga BBM Non Subsidi Turun, Sudah Berlaku di Bengkulu

RbtvCamkoha - Mulai 1 September ini, SPBU di Bengkulu menerapkan penurunan harga untuk tiga jenis BBM Non Subsidi. Dexlite dari semula Rp 18.600 per liter, turun menjadi Rp 17.800 per liter. Kemudian Pertamina Dex semula diharga Rp 19.600 per liter, kini turun Rp 18.100 per liter, dan untuk Pertamax Turbo dari harga Rp 18.600 per liter menjadi Rp 16.600 per liter.

Sementara untuk tingkat kebutuhan masyarakat akan BBM Non Subsidi di Bengkulu beragam. Seperti di SPBU KM 6,5, kebutuhan BBM jenis Dexlite sebanyak 1 ton per hari, Pertamina Dex 200 liter per hari.

Sedangkan di SPBU Air Sebakul, kebutuhan BBM jenis Dexlite sekitar 500 liter per hari, Pertamina Dex 400 liter per hari. Sementara, di SPBU depan Bencoolen Mall kebutuhan Dexlite 600 liter per hari, Pertamina Dex 200 liter per hari dan Pertamax Turbo kurang dari 100 liter, atau dengan kisaran 80an liter.

Sementara itu, Nizar yang merupakan pengawas SPBU depan Bencoolen Mall mengatakan, dengan adanya regulasi tersebut, pihak SPBU langsung menerapkan harga yang telah ditentukan.

\"Pihak SPBU BIM langsung menjalankan regulasi harga yang telah ditentukan dari Pertamina, sejak mulai hari ini pada pukul 00.00 WIB,\" ujarnya.

Bayu Kurniawan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: