Iklan dempo dalam berita

Mantap! Kinerja Cemerlang, BRI Borong 4 Kategori Penghargaan di Malam Apresiasi Emiten 2024

Mantap! Kinerja Cemerlang, BRI Borong 4 Kategori Penghargaan di Malam Apresiasi Emiten 2024

BRI Borong 4 Kategori Penghargaan di Malam Apresiasi Emiten 2024--

JAKARTA, RBTVCAMKOHA.COM – Sebagai bank pelat merah, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk alias BRI kembali mendapat apresiasi atas kinerja keuangan yang tumbuh berkelanjutan, dengan memborong 4 kategori penghargaan pada ajang Malam Apresiasi Emiten 2024 di Balikpapan, Jumat (26/7).

Adapun 4 penghargaan yang berhasil diraih BRI pada acara tersebut, yakni sebagai Main Index, High Dividend, High Growth, dan High Market Capitalization.

BACA JUGA:Di Daerah Ini, Harga Kopi Naik hingga Rp 85 Ribu per Kilogram

Keempat kategori ini merepresentasikan kinerja pertumbuhan laba, nilai kapitalisasi pasar (market capitalization/market cap) dan yield dividen dalam lima tahun terakhir. BRI dinilai mampu mempertahankan posisinya sebagai konstituen Indeks Tempo-IDNFinancials 52 dalam setahun terakhir.


BRI Borong 4 Kategori Penghargaan di Malam Apresiasi Emiten 2024--

Adapun terdapat 84 emiten yang termasuk ke dalam Indeks Tempo-IDN Financial atau Indeks52. Pemilihan konstituennya sendiri dilakukan oleh komite dari perwakilan Tempo dan IDN Financials.

Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan bahwa penghargaan tersebut didedikasikan untuk seluruh Insan BRILian atau pekerja BRI. Pihaknya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Insan BRILian karena telah memberikan kontribusi optimal kepada perusahaan.

"Penghargaan ini dicapai atas kontribusi dan kerja keras Insan BRILian sehingga kinerja BRI tetap mampu tumbuh berkelanjutan," ujarnya.

BACA JUGA:Daftar Harga Xiaomi POCO Agustus 2024, Ada yang Turun?

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa BRI sebagai bank dengan jaringan terluas di Indonesia terus berinovasi dan menjalankan transformasi secara berkelanjutan.

Adapun market cap BRI tercatat Rp709,30 triliun pada akhir Juli 2024, tertinggi di antara bank BUMN lainnya. Laba tumbuh 11,8% dalam lima tahun terakhir dan rata-rata imbal dividen (average dividend yield) sebesar 4,60% dalam lima tahun ini.

Dari sisi kinerja, secara konsolidasian BRI berhasil mencetak laba Rp29,90 triliun pada Triwulan II 2024.

BACA JUGA:Wow! Samsung Galaxy M15 5G Masuk ke Indonesia, Segini Harganya

Tak hanya itu, Sunarso mengungkapkan bahwa kinerja positif BRI Group tersebut tak terlepas dari pertumbuhan penyaluran kredit dan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang tumbuh double digit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: