Iklan RBTV Dalam Berita

Selain Harga Pertimbangkan juga Spesifikasi, Ini Perbandingan Xiaomi Pad 5 Vs POCO Pad

Selain Harga Pertimbangkan juga Spesifikasi, Ini Perbandingan Xiaomi Pad 5 Vs POCO Pad

Perbandingan POCO Pad dengan Xiaomi Pad 5--

Xiaomi Pad 5 juga didukung dengan berbagai fitur unggulan, seperti Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.0, USB Type-C dan empat speaker yang didukung dengan teknologi Dolby Atmos.

Selain itu, tablet ini juga didukung dengan fitur stylus Smart Pen dan Xiaomi Keyboard yang dijual secara terpisah.

Untuk menjalankan kesemuanya, Xiaomi Pad 5 ditopang dengan baterai berkapasitas 8720 mAh yang didukung dengan fitur fast charging 22,5 Watt.

Secara keseluruhan. Xiaomi Pad 5 memiliki dimensi dengan ukuran 254,7 mm x 166,3 mm x 6,9 mm dan bobot sekitar 511 gram.

Untuk desain, Xiaomi Pad 5 mengusung desain yang tampak mirip dengan iPad Pro dengan keempat sudut tablet berbentuk rata dan menyiku.

BACA JUGA:Siap Meluncur Global, Begini Spesifikasi Xiaomi MIX Flip, Punya RAM hingga 16 GB

Di Indonesia, Xiaomi Pad 5 hanya tersedia dalam satu pilihan konfigurasi, yakni RAM 6 GB dan kapasitas penyimpanan 256 GB.

Untuk harga, dilansir dari laman resmi mo.co.id, harga terbaru tablet Xiaomi Pad 5 varian (6GB+256GB) dibanderol dengan harga Rp. 4.999.000.

POCO Pad

Spesifikasi POCO Pad dilengkapi layar LCD berukuran 12,1 inci dengan resolusi 2,5K, kecepatan refresh rate 120 Hz, aspek rasio 16:10, dukungan 68 miliar warna, tingkat kecerahan maksimal (brightness) 600 nits dan didukung peredupan DC untuk tampilan visual bebas kedipan pada tingkat kecerahan yang lebih rendah.

Tablet terbaru ini juga didukung dengan empat speaker dengan teknologi Dolby Atmos dan Doby Vision yang mampu menawarkan kualitas streaming video terbaik.

BACA JUGA:Siap-siap! Ini Fitur Terbaru Xiaomi 14 Setelah Update HyperOS, Performa Makin Tangguh

POCO Pad mengusung desain unibody yang ramping dengan bodi dibalut dari material logam.

Ini memiliki ketebalan 7,52 mm dan bobot sekitar 571 gram serta tersedia dalam pilihan warna Abu-abu dan warna Biru.

POCO Pad ditopang dengan baterai berkapasitas 10.000 mAh yang didukung dengan fitur fast charging 33W dan diklaim mampu memutar video hingga 16 jam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: