Iklan dempo dalam berita

Inilah 6 Kegunaan Tes DNA Berserta Jenis-jenisnya, Ternyata Bukan Cuma untuk Identifikasi Genetik

Inilah 6 Kegunaan Tes DNA Berserta Jenis-jenisnya, Ternyata Bukan Cuma untuk Identifikasi Genetik

Kegunaan dan Jenis Tes DNA--

Tidak hanya anak bayi, orang dewasa pun perlu melakukan tes DNA untuk memantau kondisi kesehatan.

Barang kali ada penyakit yang mulai menggerogoti tubuh, tapi kamu tidak peka terhadapnya. Mungkin karena sejauh ini tidak pernah terjadi apa-apa kepadamu.

BACA JUGA:Penting Dipahami, Ini Pengaruh Mengganti Nama, Bisa Berimbas Pada Ijazah Sekolah

6. Memantau Kondisi Newborn

Tes DNA juga bisa dimanfaatkan untuk memantau kondisi bayi yang baru dilahirkan. Tujuannya jelas, untuk mengetahui atau mengidentifikasi kemungkinan kelainan genetik, sehingga dapat diobati sejak dini. 

Contohnya, setiap bayi di Inggris dites untuk melihat kemungkinan ada-tidaknya cystic fibrosis. Kondisi ini merupakan kelainan genetik yang menyebabkan lendir tubuh menjadi lengket dan menghambat sejumlah saluran di dalam tubuh. Salah satunya saluran pernapasan.

BACA JUGA:Dunia Hiburan Tanah Air Berduka, Puput Novel Meninggal Dunia di Usia 50 Tahun

Jenis-jenis Tes DNA

Tes DNA sendiri terdiri dari beberapa jenis yang dibagi berdasarkan tujuan dari tes tersebut. Berikut ini beberapa di antaranya.

1. Tes Molekuler 

Tes ini mencari perubahan pada satu atau beberapa gen. Tes ini dapat melibatkan proses sekuensing DNA, yang menentukan urutan basa DNA individu. 

BACA JUGA:Jangan Asal-asalan, Ini Syarat Mengganti Nama Anak Dalam Islam

2. Sekuensing Seluruh Eksom/Sekuensing Seluruh Genom 

Tes ini menganalisis sebagian besar DNA individu untuk mencari variasi genetik. Tes sekuensing seluruh eksom (bagian yang mengkode protein pada genom) atau sekuensing seluruh genom biasanya digunakan ketika tes satu gen atau panel gen tidak memberikan diagnosis, atau ketika kondisi yang dicurigai atau penyebab genetiknya tidak jelas.

BACA JUGA:Terbaru, Segini Biaya Tes DNA di Rumah Sakit, Ini Sederet Manfaatnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: