Iklan RBTV Dalam Berita

Terima Kasih Pak Gub, Kelompok Tani di Bengkulu Tengah Dapat Alsintan Gratis

Terima Kasih Pak Gub, Kelompok Tani di Bengkulu Tengah Dapat Alsintan Gratis

Penyerahan Alsintan oleh Gubernur Rohidin --

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Pemerintah provinsi Bengkulu kembali memberikan alat dan mesin pertanian (alsintan) kepada Kelompok Tani secara gratis. 

Kali ini, penyerahan Alsintan dilakukan langsung oleh Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, di lapangan bola Desa Kembang Seri, Kecamatan Talang Empat, Bengkulu Tengah, pada Kamis (19/9).

BACA JUGA:SUV Terlaris Nomor 2 Kalahkan Fortuner dan Pajero, Simak Simulasi Kredit Daihatsu Terios 2024

Hal tersebut sebagai bentuk komitmen Gubernur Rohidin Mersyah dalam meningkatkan produktivitas sektor pertanian demi kesejahteraan para petani di Bengkulu. 


Alsintan --

Lebih lanjut, Gubernur Rohidin menegaskan bahwa distribusi Alsintan ini diharapkan mampu mempercepat proses panen dan menekan biaya produksi bagi para petani.

"Penyaluran alat ini adalah salah satu upaya kita untuk mendukung peningkatan hasil pertanian dan mengurangi beban biaya produksi petani," kata Rohidin.

BACA JUGA:Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 Bengkulu Utara, Ada 53 Pelamar TMS, Begini Prosedur Ajukan Sanggah 

Lebih lanjut, Rohidin juga menekankan pentingnya pemeliharaan alat yang diberikan agar dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama. Tentunya dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi para petani.

"Semoga alat-alat ini bisa dipelihara dengan baik, sehingga awet dan bermanfaat bagi kelompok tani yang menerimanya," tambahnya.


--

Dengan begitu, Rohidin juga mendorong kerja sama lintas dinas agar terus memperkuat koordinasi dalam merumuskan kebijakan dan langkah strategis untuk memajukan sektor pertanian di Bengkulu.

BACA JUGA:Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 Bengkulu Utara, Ada 53 Pelamar TMS, Begini Prosedur Ajukan Sanggah

Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Kota Bengkulu, Herman Agustin, menyampaikan rasa syukurnya atas bantuan mesin panen yang diterima. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: