Iklan RBTV Dalam Berita

Ini Nomor Urut Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepahiang

Ini Nomor Urut Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepahiang

Nomor urut calon bupati dan wakil bupati Kepahiang--

KEPAHIANG, RBTVCAMKOHA.COM - Sempat diskor karena wajib sesuai dengan Peraturan KPU, yakni pengundian nomor urut wajib menggunakan bola dan bukan tabung, akhirnya KPU Kepahiang melakukan pengundian nomor urut terhadap tiga pasangan calon Bupati-Wakil Bupati.

Dalam pengundian nomor urut yang dicabut langsung oleh Calon Bupati ini, ketiga pasangan terpaksa merubah jargon yang selama ini digaungkan. Alasannya karena nomor urut yang didapatkan tak sesuai dengan jargon mereka selama ini.

BACA JUGA:Review Ulefone Armor 26 Ultra Walkie Talkie, Cocok untuk Aktivitas Outdoor, Segini Harganya

Hasil pencabutan nomor urut ini, pasangan calon Riri-Ujang mendapatkan nomor urut 1, pasangan Windra-Ramli mendapatkan nomor urut 2 dan pasangan Nata-Hafiz mendapatkan nomor urut 3.

Setelah mendapatkan nomor urut tersebut, ketiga pasangan calon mengungkapkan nomor yang didapatkan memiliki arti tersendiri. Mulai dari pencapaian tertinggi hingga melanjutkan perjuangan untuk perubahan hingga nomor utama dalam urutan penghitungan.

BACA JUGA:Mobil Livina Putih Terperosok di Depan Makam Ulujami, Hal Ini Pemicunya

"Ini merupakan anugerah bagi kami dengan nomor satu berarti kami yang utama," tutur Riri Damayanti yang mendapatkan nomor 1.

"Sesuai dengan nomor dua, linier dengan simbol jari untuk melanjutkan perjuangan untuk melakukan perubahan di Kepahiang menuju Kepahiang Hebat dan Lebih Baik," tutur Windra yang mendapatkan nomor urut 2.

BACA JUGA:Tidur di Tepi Jalan, Waria Ini Kemudian Melapor Polisi

"Angka tiga ini adalah tertinggi diantara para calon, semoga kami juga mendapatkan suara tertinggi untuk memimpin Kepahiang ke depan," kata Zurdinata yang mendapatkan nomor urut 3.

Dalam pengundian nomor urut pasangan calon ini, rapat pleno sempat diskor oleh ketua KPU Kepahiang Ikrok lantaran proses pengundian yang dilakukan oleh pihak ketiga dilakukan menggunakan tabung. Sedangkan sesuai dengan PKPU pengundian nomor urut wajib menggunakan bola.

 

Nico Relius

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: