Iklan dempo dalam berita

PERANG Sudan, TNI Turunkan Komando Pasukan Gerak Cepat Evakuasi 538 WNI

PERANG Sudan, TNI Turunkan Komando Pasukan Gerak Cepat Evakuasi 538 WNI

Evakuasi WNI dari Sudan--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Pemerintah Indonesia tengah mengupayakan evakuasi WNI dari Sudan ke Jeddah, Arab Saudi.

 

Sejauh ini, ada 538 WNI di Sudan yang berhasil dievakuasi dari Khartoum, Ibu Kota Sudan, dan akan diberangkatkan ke Jeddah. Mereka dikumpulkan di Port Sudan, sebuah kota pelabuhan.

 

BACA JUGA:Sudan Memanas, 827 WNI Dibawa Pulang ke Indonesia

Sebanyak 291 di antaranya disebut akan diterbangkan langsung menggunakan pesawat TNI dan dijemput Satgas Evakuasi WNI di Sudan, sedangkan lainnya kemungkinan bakal dievakuasi lewat jalur laut.

 

Satgas Evakuasi WNI di Sudan total beranggotakan 39 personel. Apel pemberangkatan mereka digelar di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (24/4).

 

"Selalu aware, alert dan update dengan situasi kondisi di lapangan. Kalian adalah duta bangsa. Untuk itu, tunjukkan kalian prajurit TNI profesional dan terlatih," pesan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

 

BACA JUGA:Kontroversi Shalat Ied Al Zaytun, Alumni Buka Suara: Sangat Perlu Diklarifikasi

Sebanyak 291 orang yang akan diutamakan dalam penjemputan ini disebut masuk kategori mendesak/rentan, termasuk di antaranya ibu hamil dan orang sakit. Oleh karena itu, tim satgas ini turut membawa serta tim kesehatan dan dokter.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: