Iklan RBTV Dalam Berita

Mitsubishi Xforce Ultimate Meluncur di GJAW 2024, Ini Spesifikasi dan Harganya

Mitsubishi Xforce Ultimate Meluncur di GJAW 2024, Ini Spesifikasi dan Harganya

Mitsubishi Xforce Ultimate --

Selain itu, Mitsubishi XForce juga punya fitur canggih antara lain kunci keyless, Auto Lamp, Auto Wiper, Brake Auto Hold, Wireless Charging & Connectivity, Active Yaw Control (AYC), serta ABS dan EBD.

Dengan fitur baru ini mempertegas XForce sebagai penantang tangguh untuk para kompetitor di segmennya. Mengingat, pesaing terdekatnya seperti Honda HR-V yang sudah dilengkapi fitur keselamatan canggih, yakni Honda Sensing.

BACA JUGA:Selain Jam Kerja, Ini Sederet Perbedaan PPPK Paruh Waktu dan PPPK Penuh Waktu

Harga dan Warna

Dilansir dari laman resmi detik.com, XForce Ultimate DS dijual Rp 422,9 juta melengkapi varian sebelumnya, yakni Ultimate CVT dan Exceed CVT. Masing-masing varian dibanderol dengan harga Rp 414,9 juta dan Rp 381,9 juta. Semuanya On The Road Jakarta.

Varian tertinggi ini dilabur dengan opsi warna Graphite Gray two-tone, Energetic Yellow two tone, Quartz White Pearl two tone, Blade Silver two tone, Red Metallic two tone, Jet Black mica.

"Kami sangat gembira dapat memamerkan kemajuan yang menarik ini di pameran ini, dimulai dengan produk terbaru kami, yang menampilkan teknologi Diamond Sense, inovasi inovatif yang dirancang untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan di setiap perjalanan. Dengan bangga kami memperkenalkan varian Mitsubishi Xforce Ultimate DS untuk pelanggan Indonesia," katanya.

Sejak peluncurannya di Indonesia tahun lalu, Mitsubishi Xforce telah menerima sambutan yang positif dari masyarakat. Hal ini terlihat dari peningkatan pangsa pasar sebesar 13 persen antara Januari hingga Oktober 2024 lalu.

BACA JUGA:4 Poin Pernyataan Sikap Aliansi Masyarakat Bengkulu, Minta KPK Lepas Rohidin

Selain itu, jumlah Mitsubishi Xforce yang terdaftar di Indonesia kini telah mencapai lebih dari 7.200 unit per Oktober 2024. Kehadiran varian terbaru, Mitsubishi Xforce Ultimate DS, juga disertai dengan pameran aksesoris spesial yang memudahkan konsumen untuk melihat fitur unggulan dan teknologi Diamond Sense.

MMKSI juga memamerkan enam unit mobil di GJAW 2024, termasuk satu unit Mitsubishi New Pajero Sport, tiga unit Xforce, satu unit Xpander, dan satu unit Xpander Cross.

Dalam acara GJAW 2024 ini, MMKSI menyediakan aktivitas test drive untuk empat unit, yaitu dua unit Mitsubishi Xforce Ultimate DS, satu unit New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4, dan satu unit Xpander Ultimate.

Itulah mengenai Mitsubishi Xforce Ultimate yang baru ini meluncur di GJAW 2024, harga Rp 400 jutaan lengkap dengan fitur bawaan.

Nutri Septiana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: