Iklan RBTV Dalam Berita

Ustad Khalid Basalamah Beberkan Sosok Manusia Terakhir yang Hidup di Bumi

Ustad Khalid Basalamah Beberkan Sosok Manusia Terakhir yang Hidup di Bumi

Ustad Khalid Basalamah--

Dalam sebuah hadits sahih, Rasulullah SAW bersabda, "Ketahuilah Dajjal buta mata kanannya dan Tuhan kalian tidak buta". Karena dia akan mengaku sebagai Tuhan.

 

Ketika menemui tanda-tanda keberadaan Dajjal, maka Rasulullah mengingatkan umatnya agar menghindari Dajjal. Dajjal dijelaskan akan keluar dan membuat kerusakan selama 40 hari. 

 

Rasulullah SAW pun menyampaikan, "Sehari pertama seperti setahun. Sehari ke dua seperti sebulan, sehari ke tiga seperti sepekan, dan hari-hari berikutnya seperti hari kalian,".

 

BACA JUGA:Masyaallah, 11 Orang Ini akan Didoakan Malaikat, Urutan 9 Sering Kita Kerjakan

Dajjal akan keliling muka bumi dan seluruh bumi akan didatangi kecuali Madinah dan Makkah. Rasulullah SAW menyebut, hal itu dikarenakan di setiap pintu gerbang malaikat menghunuskan pedangnya menghalau Dajjal. 

 

Pada saat Dajjal tiba di Palestina, di waktu bersamaan Kota Madinah berkecamuk. Kaum muslimin sepakat keluar dan membunuh Dajjal. Maka keluarlah dari Madinah, seorang dengan nama seperti Nabi Muhammad yaitu Muhammad bin Abdillah yang juga keturunan Nabi Muhammad.  

 

Dia memiliki julukan Mahdi dan dikenal sebagai Imam Mahdi. "Dan ini adalah tanda kiamat ke dua," terang Ustadz Basalamah. Saat iba di Makkah maka terbentuklah pasukan jihad yang mengejar Dajjal menuju Palestina. Lalu muncul tanda-tanda kiamat yang ke tiga yaitu pada saat pasukan Imam Mahdi dan pasukan jihad itu tiba di Masjid Darrul Baidha.  

 

BACA JUGA:Dilindungi Allah SWT, Beberapa kali Upaya Pembunuhan Nabi Muhammad SAW Gagal

Hadits menyebutkan, di menara masjid itu Imam Mahdi salat Ashar berjamaah. Saat itulah turun Isa AS dengan memegang kedua sayap malaikat, rambutnya yang basah meneteskan air. Orang-orang saat itu mengenalnya jika itu adalah Isa AS dan orang-orang mengetahui jika itu adalah masanya Dajjal keluar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: