Iklan RBTV Dalam Berita

Terbaru! Ini Syarat dan Cara Mengajukan KUR BSI 2025, Langsung Cair ke Rekening

Terbaru! Ini Syarat dan Cara Mengajukan KUR BSI 2025, Langsung Cair ke Rekening

Pinjaman KUR BSI 2025--

NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Terbaru! ini syarat dan cara mengajukan KUR BSI 2025, limit pinjaman maksimal Rp 500 juta.
Bank Syariah Indonesia (BSI) salah satu lembaga keuangan yang menawarkan produk Kredit Usaha Rakyat (KUR).

BACA JUGA:Simulasi Tabel Angsuran KUR Pegadaian 2025 Pinjaman Rp 5-50 Juta, Cek Dulu Sebelum Pinjam

Di tahun 2025, ada 3 jenis KUR yang ditawarkan oleh BSI. Berikut ini informasi terkait jenis KUR BSI 2025 yang perlu Anda ketahui:
- KUR Super Mikro

KUR Super Mikro menawarkan pinjaman maksimal Rp 10 juta dengan tenor 36 bulan
- KUR Mikro

KUR Mikro menawarkan pinjaman diatas Rp 10 juta hingga Rp 50 juta dengan tenor maksimal 48 bulan
- KUR Kecil

KUR Kecil menawarkan pinjaman mulai dari Rp 50 juta hingga Rp 500 juta dengan tenor 60 bulan
KUR BSI 2025 menjadi pilihan terbaik untuk para pelaku UMKM dengan margin ringan yang hanya 6 persen per tahun

BACA JUGA:Semarakkan Ramadhan 2025, RBTV Gelar Lomba Sholat Antar TK, PAUD dan RA se-Provinsi Bengkulu, Bertabur Hadiah

Syarat Mengajukan KUR BSI 2025

Syarat-syarat untuk mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Syariah Indonesia (BSI) adalah:
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. KTP
3. Kartu Keluarga (KK)
4. NPWP (untuk plafon lebih dari Rp 50 juta)
4. Memiliki Surat Keterangan Usaha (SKU)
5. Memiliki usaha produktif dan layak yang sudah berjalan minimal 6 bulan
6. Memiliki kolektibilitas lancar
7. Belum pernah menerima pembiayaan modal kerja/investasi komersial, kecuali pembiayaan konsumsi.

BACA JUGA:Tabel Pinjaman dan Angsuran BRIguna Pra Purna, Rencanakan Pendidikan Anak hingga Perguruan Tinggi

Cara Mengajukan KUR BSI 2025

Untuk mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) BSI, Anda bisa melakukan pengajuan secara online atau datang ke kantor cabang BSI.
Cara mengajukan KUR BSI secara online:
- Buka situs resmi BSI di bsi.co.id
- Pilih menu "Produk dan Layanan"
- Pilih jenis produk "Pembiayaan Individu"
- Pilih jenis KUR yang ingin diajukan
- Baca syarat dan ketentuan
- Klik tombol "Saya Berminat"
- Isi e-form BSI KUR dengan data diri
- Tentukan lokasi dan daftarkan pengajuan

BACA JUGA:Ini Aplikasi Tanpa Undang Teman Bisa Dapat Uang, Penasaran Caranya Mainnya? Yuk Cek di Sini

Untuk mengajukan KUR BSI di kantor cabang, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
- Siapkan dokumen persyaratan
- Datangi kantor cabang BSI terdekat
- Sampaikan tujuan kedatangan Anda ke petugas
- Tentukan jenis KUR yang ingin diajukan
- Isi formulir pengajuan
- Serahkan dokumen persyaratan
- Petugas akan melakukan verifikasi dokumen
- Jika pengajuan disetujui, petugas akan melakukan survei usaha
- Jika survei usaha disetujui, pengajuan akan diajukan ke komite pembiayaan
- Jika disetujui, Anda akan dihubungi untuk tanda tangan akad dan membuka rekening
- Dana akan dicairkan ke rekening Anda

BACA JUGA:KUR Pegadaian 2025 Tanpa Bunga, Ini Jenis dan Maksimal Pinjamannya

Demikianlah informasi tentang syarat dan cara mengajukan KUR BSI 2025, limit pinjaman maksimal Rp 500 juta. Semoga bermanfaat.

Tianzi Agustin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: