26 Desa Di Rejang Lebong Belum Jaminkan Perangkatnya di BPJS Kesehatan

26 Desa Di Rejang Lebong Belum Jaminkan Perangkatnya di BPJS Kesehatan--foto: ist
REJANG LEBONG, RBTV.DISWAY.ID - Sebanyak 283.940 warga Kabupaten Rejang Lebong atau 96,85% dari total penduduk sebanyak 287.240 jiwa. Saat ini sudah terdaftar sebagai peserta badan penyelenggara jaminan sosial kesehatan.
Dijelaskan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong Dendi Novianto, dari jumlah peserta jaminan kesehatan nasional hanya 220.104 peserta yang aktif, dan 63.000 peserta lainnya tidak aktif. Selain peserta yang tidak aktif juga terdapat 26 dari 122 desa di Kabupaten Rejang Lebong, belum mendaftarkan perangkat desanya menjadi peserta bpjs kesehatan.
BACA JUGA:Cair Lagi Bansos BPNT 2025, Pemegang KKS Cek Rp600 Ribu Masuk Rekening
“Saat ini cakupan kepesertaan wajib pemkab Rejang Lebong tahun 2025 minimal 98%. dari tingkat keaktifan peserta minimal 80%. Perkiraan kebutuhan anggaran untuk iuran wajib desa tahun 2025 mencapai Rp 2,22 miliar. Anggaran 4% dari APBD 2025 senilai Rp 1,61 Miliar,” ungkap Dhendy N.S
BACA JUGA:Tabel Pinjaman KUR BRI 2025 Rp 50-100 Juta, ini Syarat Pengajuannya
Menurut pihak BPJS untuk tunggakan di Pemkab Rejang Lebong tagihan iuran 4% Januari hingga Februari sebesar Rp 28,5 juta. Tagihan Maret hingga Desember 1,48 miliar. sehingga terdapat kekurangan anggaran pada tahun ini sebesar 77,79 juta. Dan untuk Pemkab Rejang Lebong hingga saat ini masih kekurangan anggaran sebesar Rp 3,2 miliar. beban ini bisa diturunkan melalui patungan iuran dengan BUMD.
BACA JUGA:SELAMAT, Hari Ini Senin 17 Februari, Nomor Hp mu Terpilih Dapat Saldo DANA Rp 550.000 Kuota Terbatas
Handrl Waldhinata
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: