Iklan RBTV Dalam Berita

15 PHD Bengkulu Diminta Kerja Profesional dan Ciptakan Ibadah Haji Ramah Lansia

15 PHD Bengkulu Diminta Kerja Profesional dan Ciptakan Ibadah Haji Ramah Lansia

Gubernur hadiri pembukaan bimtek tphd--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Bertempat di asrama haji Bengkulu, Senin (15/5) digelar bimbingan teknis (bimtek) Petugas Haji Daerah (PHD). Dalam bimtek ini 15 PHD Provinsi Bengkulu diajarkan tentang tugas dan kewajiban sebagai petugas haji.

 

Peserta bimtek, selain 15 petugas haji daerah Bengkulu ada juga 1 petugas dari tim pemandu haji (TPHI), 1 petugas dari tim pembimbing ibadah haji indonesia (TPIHI), dan 3 petugas dari tim kesehatan haji indonesia (TKHI). 

 

BACA JUGA:Jayabaya Pernah Meramalkan Sosok Ratu Adil, Siapa Ratu Adil? Berikut Ramalannya

Hadir Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah yang juga memberikan arahan kepada PHD. Gubernur berpesan PHD Bengkulu bisa bekerja secara maksimal, handal dan profesional. PHD Bengkulu juga diminta selalu menjaga kesehatan dan kekompakan dalam bertugas. 

 

BACA JUGA:Cair, Pemerintah Berikan Uang Gratis Rp 2,5 Juta Melalui Program Ini, Berikut Cara Ceknya

"Kami berpesan agar petugas haji ini melaksanakan tugas sebaik mungkin, handal, dan profesional. Karena tahun ini banyak jamaah haji yang lanjut usia," ujar Gubernur kepada PHD Bengkulu. 

 

BACA JUGA:Tubuh Bergetar Setelah Asar, Ini Tanda Pertama Malaikat Maut Mendekati Manusia

Sementara itu, Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Muhamad Abdu mengatakan, ibadah haji tahun ini cukup berbeda, karena jumlah cjh lansia lebih banyak. Kemenag RI pun telah berpesan agar petugas haji tahun ini bisa menciptakan ibadah haji yang ramah lansia. 

 

Untuk Provinsi Bengkulu terdapat 82 CJH prioritas lansia. Usianya berkisar 83 hingga 93 tahun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: