Masyarakat Mengeluh, Guru di SDN 174 Seluma Jarang Mengajar

SDN 174 Seluma yang dikeluhkan warga karena guru jarang masuk --
SELUMA, RBTVDISWAY.ID – Disiplin ASN, wali murid sesalkan guru SDN 174 Seluma yang berada di Desa Tanjung Kuaw Kecamatan Lubuk Sandi. Karena guru jarang mengajar, murid pun jadi terlantar.
Hal ini diungkapkan Ketua Komite SD Negeri 174 Seluma yang menerima pengaduan para wali murid.
Permasalahan ini juga sudah disampaikan kepada pihak sekolah. Namun alasan pihak sekolah, guru menjadi malas mengajar karena kondisi jalan menuju sekolah yang rusak.
“Guru yang rajin di SDN 174 Seluma ada sekitar orang empat. Alasan mereka jarang masuk karena kondisi jalan. Kalau jalan kering, masuk. Tapi kalau jalan basah kadang tidak masuk, ada juga yang tidak masuk sampai dua minggu,” jelas Ketua Komite SDN 174 Seluma, Arfiansyah.
Sementara itu, saat dikonfirmasi salah seorang guru PPPK di SD ini mengatakan SD tempatnya bertugas hanya memiliki murid dari kelas 1 sampai 6 dan terdiri 21 siswa, dengan jumlah guru PNS 1 orang yakni hanya kepala sekolah.
BACA JUGA:Tak Ingin Hamburkan Dana Daerah, Bupati Bengkulu Utara Tolak Pengadaan Mobnas Baru
Kemudian 7 guru PPPK terdiri 6 guru kelas dan 1 guru agama serta dibantu 3 orang guru honorer.
Namun yang hadir hanya 4 orang guru PPPK dan 2 honorer, karena yang lainnya izin dengan keterangan melahirkan dan ada pula yang sedang sakit.
BACA JUGA:Lakukan Sebelum Mudik Lebaran, Begini Cara Mudah Cek Oli Mesin Mobil, Bisa Dikerjakan di Rumah
Untuk mengisi kekosongan guru PPPK yang berhalangan hadir, maka guru PPPK lainnya pun membantu memberikan pelajaran sesuai jadwalnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: