Informasi Terkini: Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau Sudah Bisa Dilewati, Sistem Buka Tutup

Kasat Lantas Polres Rejang Lebong, AKP. Wiyanto melaporkan kondisi terkini di lokasi tanah longsor jalan lintas Curup-Lubuklinggau--
REJANG LEBONG, RBTV.DISWAY.ID - Informasi terkini, jalan lintas Curup-Lubuklinggau sudah bisa dilewati, sistem buka tutup.
Petugas gabungan dari Polres Rejang Lebong dan BPBD Rejang Lebong berjibaku membersihkan akses jalan yang sempat tertutup oleh material tanah longsor pada Senin (17/3).
BACA JUGA:Profil Victor Antonius Saragih yang Ditunjuk Jaksa Agung Sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Bengkulu
Beberapa jam melakukan pembersihan, akhirnya pihak Kepolisian Resort Rejang Lebong memastikan jika akses jalan sudah bisa dilewati.
Hal tersebut dibenarkan Kasat Lantas Polres Rejang Lebong, AKP. Wiyanto saat dikonfirmasi rbtvdisway.id, melalui sambungan telepon (17/3/2025).
"Iya untuk situasinya sudah kita buka. Cuma aksesnya buka-tutup, mengingat kondisi akses jalan yang belum semuanya dibersihkan," kata Kasat Lantas Polres Rejang Lebong.
BACA JUGA:Mayoritas Tenaga Honorer Diangkat PPPK Tahun Ini
Kasat Lantas menambahkan, kepada pengguna jalan yang akan melewati akan selalu berhati-hati mengingat hingga saat ini kondisi jalan licin akibat hujan yang masih melanda.
Selain itu, perwira yang sudah berpengalaman di bidang lalu lintas ini juta memastikan bahwa anggota lantas akan selalu siaga hingga kondisi sudah kembali normal.
BACA JUGA:Rp 310 Juta Melayang Akibat Beli Kebun Sawit via Forum Jual Beli Facebook
Untuk diketahui, hujan deras yang terjadi di Kabupaten Rejang Lebong menyebabkan terjadinya tanah longsor di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, tepatnya di dekat Jembatan Dua, yakni Desa Taba Padang Kecamatan Binduriang.
Material tanah longsor menutupi badan jalan sehingga akses jalan tak bisa dilintasi dari kedua arah terputus dan tak bisa dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat.
BACA JUGA:Bupati Seluma Teddy Rahman Paparkan LKPJ Tahun 2024, Angka Ini Melonjak
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: